Detik-detik Motor Ojol Terbakar saat Bawa Penumpang di Kuningan

Kondisi motor ojek online yang terbakar saat membawa penumpang
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA – Video amatir berdurasi pendek beredar di media sosial Instagram yakni adanya kebakaran yang melanda sebuah motor matik, di Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat pagi, 29 Oktober 2021.

Polisi Buru Pemotor yang Lempar Batu ke Bus Transjakarta di Lenteng Agung

Usut punya usut motor jenis matik tersebut adalah milik seorang pengemudi ojek online (ojol) yang ludes terbakar, saat sedang melintas bersama penumpangnya.

Ahmad Zainudin, pemilik motor mengatakan, sebelum motornya ludes terbakar dirinya membawa penumpang. Kemudian api berasal dari knalpot motornya dan terdengar suara ledakan.

Inilah Kendaraan Bermotor Paling Laku di Planet Bumi

“Tadi dari jarak 10 meter sudah meledak pas kita liat kebelakang kita langsung berhenti. Penumpang mengatakan ada api dari belakang motor,” ungkap Ahmad kepada wartawan, Jumat, 29 Oktober 2021.

Mendapati hal itu, Ahmad bersama penumpangnya pun langsung berhenti dan meninggalkan motornya.

Mobil Pikap Terbakar di Ruas Tol Jambi-Bayung Lencir, 2 Orang Tewas

“Baju penumpangnya sedikit kebakar, dan motor langsung kebakar,” imbuhnya.

Api berhasil dipadamkan oleh warga sekitar. Untuk korban jiwa dipastikan Ahmad tidak ada dalam peristiwa tersebut.

Baca juga: Sopir Truk yang Lindas Polisi Jadi Tersangka, Terancam 6 Tahun Bui

Aksi pencurian motor digagalkan polisi yang berujung baku tembak

Aksi Komplotan Maling Motor Tembak Polisi saat Beraksi hingga Berujung Didor Tewas saat Ditangkap

Polres Metro Tangerang Kota menangkap komplotan maling motor yang sempat menembak anggota saat aksinya digagalkan.

img_title
VIVA.co.id
16 November 2024