Anak Nia Daniaty dan Suaminya Diperiksa Soal Dugaan Penipuan

Olivia Nathania
Sumber :
  • VIVA.co.id/Nuvola Gloria

VIVA – Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya, mengagendakan kembali pemeriksaan terhadap anak penyanyi senior Nia Daniaty, yakni Olivia Nathania dan suaminya Rafly N Tilaar atau Raf, hari ini, Senin 11 Oktober 2021.

Firli Bahuri Mangkir Lagi dari Panggilan Polisi, Eks Penyidik KPK Yudi Purnomo Geram Minta untuk Langsung Ditangkap

"Hari ini dijadwalkan (pemeriksaan Olivia dan suaminya)," ucap Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus kepada wartawan, Senin 11 Oktober 2021.

Keduanya akan diperiksa di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya. Namun, polisi belum bisa memastikan apakah keduanya akan hadir. Meski demikian, penyidik berharap keduanya dapat memenuhi panggilan. Panggilan pertama sempat dilayangkan pada 5 Oktober 2021 lalu.

Progres Kasus Dianggap Tak Jelas, Firli Bahuri Surati Kapolri hingga DPR

"Mudah-mudahan yang bersangkutan bisa hadir kedua-duanya," katanya.

Olivia Nathania, anak Nia Daniaty, dan suaminya.

Photo :
  • Instagram @niadaniatynew
Nyaris Jadi Korban Penipuan, Kisah Zahra dan Pakaian Impor yang Tertahan

Kasus Olivia Nathania
Untuk diketahui, Olivia Nathania diseret ke jalur hukum atas tuduhan dugaan penipuan dengan modus bisa memasukkan orang jadi pegawai negeri sipil (PNS).

Laporan diterima dengan nomor LP/B/4728/IX/SPKT/POLDA METRO JAYA tanggal 23 September 2021. Pengacara bernama Odie Hodianto yang mewakili korban mengklaim ada ratusan korban lainnya dari penipuan oleh Oliv.

"Ini ada 225 orang ditipu dengan jumlah kerugian ditaksir mencapai Rp9,7 miliar lebih," ujar Odie di Markas Polda Metro Jaya.

Sebelumnya, anak Nia Daniaty tersebut tidak membantah soal menerima uang Rp25 juta per orang. Menurut wanita yang akrab disapa Oi tersebut, uang itu itu untuk kegiatan operasional les CPNS itu.

"Memang saya terima uang dari situ senilai Rp25 juta per orang tetapi dengan nilai Rp25 juta itu digunakan untuk apa, kalau ditanya saya punya untuk dari situ wajar tetapi Rp25 juta ini untuk pengajar, sewa tempat dan lain-lain," kata Olivia Nathania.

Pengacara Firli Bahuri, Ian Iskandar

Lagi-lagi Firli Bahuri Mangkir Diperiksa Polisi, Apa Alasannya?

Eks Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri kembali tidak memenuhi pemanggilan Polda Metro Jaya.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024