Santai Dekat Kolam, Anies: Hati-hati, Jangan Sampai Kecemplung Lagi

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Sumber :
  • instagram @aniesbaswedan

VIVA – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memosting video sedang bersantai dipinggir kolam ikan miliknya di akun Instagram resminya @aniesbaswedan. Dalam postingan-nya itu, Anies mengaku punya kebiasaan Minggu pagi suka bersantai di pinggir kolam ikannya sambil memasukan tangannya ke dalam kolam.

Pramono-Doel di Masa Tenang: Sarapan Bareng Ahok, Nonton Bioskop dengan Anies

"Pagi ini saya menikmati suasana saat bercengkerama dengan ikan-ikan di kolam, di depan teras rumah," demikian bunyi postingan tersebut seperti dikutip Minggu 12 September 2021.

Dalam video Anies mengatakan apabila tangannya dimasukkan ke dalam kolam maka ikan-ikan peliharaannya akan mengumpul ditangannya yang dimasukka ke dalam kolam. Hal itupun ditunjukkannya dalam video.

Survei Elektabilitas Berada di Puncak, Jubir Pramono-Rano Efek Ahokers dan Anak Abah Bersatu: Insya Allah Satu Putaran

"Jika tangan masuk ke air maka ikan-ikan itu baku-dekat, mencium tangan, rasanya unik, terasa dekat sekali," katanya.

Lebih lanjut dalam postingannya itu, Anies mengatakan namun harus berhati-hati saat main didekat kolam. Pasalnya, bukan tak mungkin dia bisa tercebur seperti saat dia tercebur ke dalam selokan atau got saat mendatangi sentra vaksinasi Tanah Merah.

Ahok Ungkap Alasan Anies Absen Kampanye Akbar Pramono-Rano

Pada Sabtu siang diketahui mulai viral video Anies Baswedan terperosok ke dalam got saat sedang menyapa warga namun tak memperhatikan ada selokan di sebelahnya dan tiba-tiba dia terperosok kakinya dan jatuh ke got.

"Tapi, harus tetap hati-hati, biar tidak kecemplung lagi. Jangan sampai kecemplung dua hari beturut-turut. Selamat menikmati hari Minggu bersama keluarga, saudara dan teman," ucap Anies lagi.

Baca juga: Anies Ceritakan Insiden Tercebur Got Saat ke Sentra Vaksinasi

Dok. Istimewa

Bela Jokowi, Rampai Nusantara Tak Sependapat Dengan Hasto Soal Kriminalisasi Terhadap Anies

Ketua Umum Rampai Nusantara, Mardiansyah Semar tidak sependapat dengan pernyataan dari Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto terkait dugaan kriminalisasi terhadap Anies Baswedan.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024