Atap Rumah Warga Roboh di Mampang Prapatan, Balita Jadi Korban

Atap rumah warga yang runtuh di Mampang Prapatan.
Sumber :
  • VIVA/Vicky Fajri

VIVA – Seorang balita harus mengalami luka pada bagian kepalanya usai puing bangunan atap rumahnya runtuh. Hal itu terjadi di Jalan Kuningan Barat 1, 012/001, Kuningan Barat, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

IHEAC 2024, Tempat Audiophile Berkumpul dan Bereksplorasi

Dari pantauan VIVA di lokasi rumah yang dihuni oleh pasangan suami istri ini dengan balitanya tampak rusak pada bagian atasnya lantaran usia bangunannya yang sudah cukup lama.

Pemilik rumah, Syarifudin (40 tahun) mengungkapkan kejadian yang menimpa balitanya terjadi pada Minggu malam, 1 Agustus 2021 yang mengakibatkan kepala balitanya luka dari runtuhan puing atap rumahnya.

Kucing Buang Air Sembarangan? 7 Trik Jitu Usir Kucing dari Rumah Anda!

Baca Juga: Soal Akidi Tio, Ismail Fahmi: Betapa Mudah Pemerintah Percaya Janji

“Udah ada korban anak saya tuh (tunjuk ayah korban) semalam ketimpa genteng,” kata Syarifudin ketika ditemui dirumahnya, Senin,2 Agustus 2021

7 Cara Cepat Membasmi Kutu Kasur agar Tidak Kembali Lagi!

“kepalanya luka,” kata dia lagi

Dikatakan Syarifudin, lantaran ekonomi yang membuatnya hingga saat ini masih bertahan dirumahnya dan belum dapat merenovasi.

“ya karena nggak kerja, lagi pula istri lagi hamil 7 bulan anak masih kecil juga,” imbuhnya.

Apabila hujan turun dirinya pun harus mengakalinya agar tidak kebasahan dan tertimpa reruntuhan puing atap rumahnya. 

“Digulung dengan banner sayanya menepi yang ada atapnya nanti kalau hujan reda baru digulung lagi banner nya,” terangnya

Dirinya berharap adanya uluran tangan dari pemerintah provinsi DKI Jakarta, maupun orang dermawan lainnya untuk membantu perbaiki rumahnya.

“Ya kan dari baznas DKI itu kan seperti saya liat di akun akun sosial medianya ada bantuan bedah rumah pinginnya si dari pemerintah DKI ada bantuan bedah rumah aja agar masyarakatnya hidup layak dirumahnya sendiri,” jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya