Aksi Petugas Damkar Bantu Pemakaman Jenazah Berbobot 300 Kg

Petugas pemadam kebakaran membantu proses pemakaman seorang warga
Sumber :
  • dok Sudin Gulkarmat Jakarta Timur

VIVA – Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, membantu proses pemakaman seorang jenazah dengan bobot 300 kilogram.

Respons Jokowi soal Putusan MK Hapus Presidential Threshold

Kasi Operasional Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman mengatakan bahwa jenazah berjenis kelamin pria itu atas nama Abdul Fahmi (25) yang beralamat di Duren Sawit, Jakarta Timur.

"Warga tidak dapat melakukannya karena jenazah dengan berat kurang lebih 300 kg. Maka warga kemudian meminta bantuan pemadam kebakaran," kata Gatot Sulaeman di Jakarta, dikutip Rabu, 14 Juli 2021.

Mayat Perempuan Tanpa Busana Bikin Geger Warga Gorontalo, Ternyata Seorang Siswi

Gatot mengatakan bahwa pihaknya mengerahkan sebanyak delapan orang petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur untuk membantu proses pemakaman jenazah tersebut.

Gatot mengatakan jenazah tersebut dimakamkan di TPU Kampung Kapuk, Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Selasa, 13 Juli sekitar pukul 11.30 WIB.

MK Putuskan Foto Kampanye Pemilu Tak Boleh Direkayasa Berlebihan dengan AI

Saat pemakaman, Gatot menerangkan petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur menggunakan katrol untuk menurunkan peti jenazah ke liang kubur.

"Untuk jenazah merupakan non COVID-19. Proses pemandian sampai pemakaman dilakukan secara normal," ujar Gatot. (Ant)

Baca juga: Waduh, Tiba-tiba Jakarta Tak Masuk Jadwal Formula E 2022

1 Orang Tewas dalam Kebakaran Rumah di Hang Lekir Jaksel

Satu orang tewas dalam kebakaran rumah tinggal di Jalan Terusan Hang Lekir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Kejadiannya sore ini sekira pukul 16.22 WIB. Terkait hal ters

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025