2.382 Personel Gabungan Disiapkan Jaga Aksi Bela Palestina

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA – Sejumlah elemen kembali menggelar aksi unjuk rasa mendukung Palestina, Jumat, 28 Mei 2021. Untuk itu, ribuan personel gabungan diterjunkan.

Maling Spesialis Bobol Toko Ditembak Kakinya Usai Beraksi

Aksi ini bernama 'Seruan Aksi Buruh Untuk Palestina'. Sebelumnya, aksi serupa dilakukan pada Jumat, 21 Mei 2021. Dalam aksi tersebut, sekitar 1.000 orang mendatangi Kedutaan Besar Amerika Serikat menyampaikan aspirasi membela Palestina yang berkonflik dengan Israel.

"2.382 personel gabungan disiapkan," ujar Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus kepada wartawan, Jumat, 28 Mei 2021.

Biden Ungkap Percakapan Rahasianya dengan Netanyahu sebelum Israel Gempur Gaza

Sementara itu, Wakapolres Metro Jakarta Pusat, Ajun Komisaris Besar Polisi Setyo Koes Heriyanto menambahkan, demo hari ini ada di beberapa titik. Mulai dari kawasan Patung Kuda Arjuna Wiwaha sampai berpusat di depan Kedubes AS, Gambir, Jakarta Pusat. 

Terkait jumlah massa yang akan hadir dalam aksi hari ini, dia mengaku perhitungannya belum bisa dipastikan secara riil. Diharapkan para peserta aksi tetap mengikuti protokol kesehatan COVID-19 saat unjuk rasa berlangsung. "Ada di Patung Kuda, kantor PBB, dan Kedubes AS," kata Setyo.

Abaikan Kesepakatan Gencatan Senjata, Israel Terus Gempur Gaza
Menko Kumham Imipas Yusril Ihza Mahendra di Jakarta Pusat

Hadiri Acara Iwakum, Menko Yusril Minta Wartawan Sebarkan Berita Hukum dengan Benar

Yusril mengajak wartawan untuk menyampaikan berita yang akurat dan benar agar peristiwa hukum yang terjadi dipahami masyarakat.

img_title
VIVA.co.id
18 Januari 2025