Jakarta Tak Hujan Tapi Pondok Pinang Kebanjiran

Kondisi banjir di Pondok Pinang, Jakarta Selatan
Sumber :
  • VIVA / Vicky Fazri (Jakarta)

VIVA – Meski Jakarta tidak diguyur hujan tetapi faktanya pemukiman di jalan Kampung Baru, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, sejak Senin pagi terendam banjir.

Jombang Dilanda Banjir, Jumlah Pengungsi Terus Bertambah dan Mulai Terserang Penyakit

Ternyata banjir disebabkan meluapnya air dari kali Pesanggrahan yang bikin banjir di Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin, 17 Mei 2021

Salah satu warga, Didi mengatakan air dari luapan kali pesanggrahan naik ke pemukiman sejak pagi akibat pintu air yang di Bogor di buka sehingga mengakibatkan pemukiman Pondok Pinang terendam banjir.

Kota Tangerang Ditetapkan Masuk Status Siaga Darurat Bencana Hidrometeorologi

“Ini akibat pintu air di Bogor dibuka, tiap tahun jadi begini tiap tahun banjir terus (kali pesanggrahan). Banir dari jam setengah 4 subuh,” ungkap Didi ketika ditemui di lokasi, Senin, 17 Mei 2021

Dari pantaun VIVA di lokasi, banjir setinggi 70 centimeter hingga 100 centimeter ini merendam ratusan rumah di tiga RT pemukiman Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Sumbar, Waspada Banjir dan Tanah Longsor

“Diperkirakan untuk pemukiman yang terendam banjir dari RT 14 sampai RT 17,” imbuh Didi

Meski tempat tinggalnya terendam banjir, warga masih memilih bertahan tidak mengungsi dan melakukan aktivitas bahkan banjir dimanfaatkan anak-anak untuk berenang bermain air.

Data dari Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta mencatat, empat wilayah utama di Jakarta Utara mengalami dampak signifikan akibat banjir rob yang terus terjadi sejak Jumat (13/12/2024).

Banjir Rob di Jakarta Utara: 12.000 Jiwa Terdampak, Tujuh Titik Masih Tergenang

Banjir rob kembali melanda sejumlah wilayah di Jakarta Utara, berdampak pada 12.000 warga hingga Minggu siang.

img_title
VIVA.co.id
15 Desember 2024