Mulai Besok TPU di Jakarta Ditutup Sementara, Berpotensi Kerumunan

Ilustrasi Tempat Pemakaman Umum (TPU)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ahmad Rizaluddin

VIVA – Untuk mengantisipasi melonjaknya peziarah di wilayah Jakarta Utara, diputuskan mulai besok Rabu 12 Mei 2021 sejumlah tempat pemakaman umum (TPU) akan ditutup sementara waktu.

Bela Jokowi, Rampai Nusantara Sebut Tuntutan Massa Aksi 411 Tak Masuk Akal

Keputusan itu lantaran ada kekhawatiran lonjakan peziarah yang lazimnya nyekar di makam keluarga mereka jelang Lebaran, dapat mengakibatkan kerumunan dan rawan penyebaran COVID-19. Penutupan TPU di Jakarta Utara direncanakan hingga Minggu 16 Mei 2021.

Kasudin Pertamanan dan Hutan Kota Administrasi Jakarta Utara, Elly Sugestianingsih, mengatakan dengan penutupan itu maka peziarah diharapkan tidak ke TPU dulu. Keputusan ini juga dibuat mengacu pada Instruksi Gubernur DKI Jakarta Nomor 5 Tahun 2021 tentang Pengendalian Aktivitas Masyarakat Dalam Pencegahan Penyebaran COVID-19 Pada Masa Libur Idul Fitri 1442 H.

How an App Became Indonesia's Essential Weapon Against Covid-19

Dalam hal ini Elly mengatakan, sebanyak 9 TPU di Jakarta Utara akan di tutup.

"Ada sembilan TPU di Jakarta Utara yang akan ditutup sementara untuk kegiatan ziarah yaitu TPU Semper, TPU Kampung Mangga, TPU Plumpang, TPU Tegal Kunir, TPU Sungai Bambu, TPU Malaka I, TPU Malaka IV, TPU Jembatan Sampi dan TPU Rorotan," ujar Elly dikonfirmasi, Selasa 11 Mei 2021.

Rosan Roeslani Pastikan GSN Tidak Pakai Uang APBN dan APBD

Penutupan sementara TPU untuk kegiatan ziarah di wilayah DKI Jakarta, merupakan salah satu upaya untuk menekan angka penyebaran COVID-19 di saat libur Lebaran.

Elly berharap masyarakat dapat memahami keputusan pemerintah ini, sebab hingga kini kondisi penyebaran COVID-19 yang masih tinggi di Ibu Kota.

"Kedatangan peziarah di waktu yang bersamaan, dikhawatirkan akan menimbulkan kerumunan dan itu sangat berisiko. Kami harap masyarakat yang ingin berziarah ke makam keluarganya di TPU bisa mengerti dan memahaminya," ujarnya.

Elly mengatakan, walau TPU akan tutup selama empat hari tersebut, pelayanan proses pemakaman di seluruh TPU yang ada di Jakarta Utara tetap dibuka dengan menugaskan para PJLP tetap piket di sejumlah TPU.

"Kami juga memberlakukan piket bagi ASN dan PJLP di sejumlah TPU untuk melayani kebutuhan masyarakat. Petugas akan tetap siaga untuk mengantisipasi apabila ada warga yang hendak mengurus proses pemakaman di masa libur lebaran," jelasnya.

Elly berharap situasi pandemi COVID-19 segera berakhir agar masyarakat bisa kembali beraktivitas seperti sedia kala.

"Semoga pandemi cepat selesai dan aktivitas masyarakat bisa normal kembali, di harapkan partisipasi dari semua untuk selalu disiplin terhadap protokol kesehatan,” ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya