Mobil BMW Hajar Alphard di Distrik 8 SCBD, Pengemudi Masih Dikejar

Ilustrasi kecelakaan lalu lintas / foto by google
Sumber :
  • U-Report

VIVA - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Senopati arah barat depan Gedung Distrik 8 SCBD, Jakarta Selatan pada Jumat, 2 April 2021. Namun, pelaku yang terlibat kecelakaan mobil mewah masih dalam pemburuan aparat kepolisian.

Kakorlantas Polri: Tiga Nyawa Hilang Setiap Hari karena Kecelakaan

“Diduga tersangka masih dalam lidik," kata Kasubdit Gakkum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, AKBP Fahri Siregar pada Sabtu, 3 April 2021.

Menurut dia, peristiwa kecelakaan terjadi sekira pukul 23.00 WIB. Awalnya, kendaraan Sedan BMW nomor polisi B 1072 SSU yang dikemudi oleh AT ini melaju dari arah selatan ke barat di Jalan Senopati wilayah Jakarta Selatan.

Kecelakaan Lalu Lintas Bisa Halangi Program Indonesia Emas

“Sesampainya di depan Gedung Distrik 8, diduga kurang hati-hati dan konsentrasi saat menguasai laju kendaraan,” ujarnya.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Duren Sawit Jaktim, Tiga Orang Tewas

Alasan BMW Belum Bikin Mobil Elektrifikasi di Indonesia

Sehingga, kata Fahri, mobil BMW yang dikemudikan AT hilang kendali dan oleng ke kiri sampai akhirnya menabrak bagian belakang kendaraan Toyota Alphard nomor polisi B 1073 SUD yang sedang terparkir di pinggir jalan.

Dari video yang viral di instagram, terlihat mobil BMW mengalami kerusakan cukup parah bagian depan akibat menabrak mobil Alphard yang terparkir di pinggir jalan. Mobil BMW bagian kiri depa hancur lebur, bahkan ban sebelah kiri terlihat tidak ada.

Viral mobil BMW lawan arah dan tabrak beberapa kendaraan di Jakarta Selatan.

Viral Mobil BMW Lawan Arus dan Tabrak Pengendara Motor di Duren Tiga, Polisi Turun Tangan

Sebuah video yang merekam aksi mobil BMW yang melawan arus dan menabrak beberapa pengendara motor di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, viral di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024