Melihat Kafe yang Jadi Saksi Bripka CS Tembak Anggota TNI hingga Tewas

Kafe lokasi penembakan oknum polisi di Cengkareng, Jakarta Barat
Sumber :
  • Antara

VIVA – Aparat menjaga ketat Kafe RM di Jalan Lingkar Luar Barat Cengkareng, Jakarta Barat, menyusul kejadian penembakan di lokasi itu yang menewaskan tiga orang pada pukul 04.30 WIB.

Buntut Penembakan Siswa SMK, Mabes Polri Kirim Propam dan Itwasum ke Semarang

Pantauan ANTARA, di Jakarta, Kamis siang, 25 Februari, menyebutkan, lokasi tersebut selain terpasang garis polisi, juga didatangi penyidik dari pihak kepolisian dan TNI silih berganti memantau tempat kejadian perkara (TKP).

Adapun aktivitas tersebut serta pengaturan lalu lintas untuk kepentingan penyidikan di Jalan Lingkar Luar Barat menyebabkan kepadatan arus lalu lintas di kawasan itu.

Menteri Ara Setuju Tapera Bersifat Sukarela: Jangan Maksa-maksa

Tidak banyak warga sekitar yang mengetahui langsung hal tersebut, namun salah seorang penjaja minuman yang tidak disebutkan namanya mengatakan dirinya sempat mendengar suara tembakan pada dini hari.

"Ada tembakan, sampai para pengunjung perempuan di dalam dibawa keluar," ujar dia.

Komisi III DPR Minta Kapolri Tuntaskan Kasus Penembakan Paskibraka di Semarang

Menurut dia, kafe tersebut terus buka hingga dini hari. Bahkan saat PPKM Mikro berlangsung, yang mana seharusnya tempat semacam itu dibatasi operasionalnya.

"Buka terus tempatnya, biasanya saya jualan dekat sini, sampai mau pagi pun masih buka," kata dia.

Dia tak mengetahui pasti siapa yang terlibat dalam insiden penembakan tersebut, namun dia mengetahui ada salah satu karyawan kafe yang meninggal.

"Yang biasanya mengantar minuman itu yang meninggal. Saya tahu bener orangnya," kata dia.

Sebelumnya, warga di sekitar cafe di kawasan Cengkareng Barat, Jakarta Barat dihebohkan dengan adanya peristiwa dugaan penembakan pada Kamis, 24 Februari sekitar pukul 04.30 WIB. Dalam insiden ini, dilaporkan 3 orang meninggal dunia dan satu orang luka. Salah satu korban meninggal merupakan anggota TNI AD. Pelaku merupakan oknum anggota Polri bernama Bripka CS. (Ant)

Baca juga: Detik-detik Bripka CS Lakukan Aksi Koboi hingga Tewaskan Anggota TNI

Ilustrasi/Proses autopsi korban penembakan

Terpopuler: Kronologi Polisi Tembak Pelajar hingga Tewas, Bapak Kopassus yang Ditakuti Elite Militer RI

Peristiwa penembakan polisi kembali menjadi sorotan publik menyusul kasus seorang perwira polisi menembak anak buahnya sendiri di Kabupaten Solok Selatan, Sumatra Barat.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024