Cipinang Melayu Jaktim Terendam Banjir Sampai Satu Meter

Banjir di Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur
Sumber :
  • VIVA/Willibrodus (Jakarta)

VIVA – Hujan deras masih terus mengguyur wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya hingga siang ini. Akibatnya, permukiman warga di RT 001 RW 003 Kelurahan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur terendam air hingga setinggi satu meter.

Ada Potensi Banjir, KPU Tangerang Pastikan Logistik Pilkada Sudah Terdistribusi 100 Persen

Rahmat, warga sekitar mengatakan, air mulai naik pada Selasa, 16 Februari 2021 dini hari, sekitar pukul 02.00 WIB. Banjir sendiri diakibatkan karena curah hujan yang deras, serta saluran drainase tidak berfungsi dengan baik.

"Ini akibat luapan saluran PHB (penghubung) Sulaiman yang berada di sini dekat rumah warga. Mungkin salurannya sudah tidak berfungsi dengan baik," kata Rahmat di Makasar, Jakarta Timur, Selasa siang.

KPU Jakarta: 572 TPS Berpotensi Rawan Banjir

Baca juga: Pajak Mobil Turun Maret 2021, Pendapatan Negara Hilang Rp2,3 Triliun

Akibat terendam banjir, lanjut Rahmat, akses jalan menuju permukiman warga pun ikut terganggu. Beberapa kendaraan bermotor yang hendak melintas harus mematikan mesin kendaraan dan mendorong kendaraan bermotornya.

Ancaman Banjir Bayangi Pencoblosan Pilkada Jakarta

"Iya, kayak gini kalau hujan deres pasti banjir. Itu kalau ke dalam lagi, arah belakang jalan ini tingginya sampai 1 meter," lanjutnya.

Menurutnya, dalam dua minggu terakhir di wilayah ini, Kecamatan Makasar di RT 001/03 Jakarta Timur sudah sembilan kali terendam banjir. Ironisnya, RT 001/03 merupakan wilayah yang disebut Gubernur Anies sebagai wilayah bebas banjir.

"Iya yang bebas banjir itu kemarin RW 03 sama RW 04, tapi di sini enggak begitu ceritanya. Kita di sini setiap hujan turun pasti kena banjir," ungkap Rahmat.

Banjir di beberapa titik Jakarta (Foto ilustrasi)

BPBD Imbau Warga DKI Jakarta yang Tinggal di Tepi Sungai Waspada Banjir

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan adanya kenaikan ketinggian air di Pos Pantau Depok. Ketinggian air mencapai 230 cm dalam status siaga 3.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024