Sempat Terdengar Ledakan, Pengunjung Mal BTM Bogor Lari Berhamburan

Mal Bogor Trade Mall terbakar
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhahammad AR

VIVA –  Mal Bogor Trade Mall (BTM) yang berlokasi di Jalan Djuanda, Kota Bogor terbakar, 31 Januari 2021. Sebelum terjadi kebakaran, terdengar suara ledakan di lokasi kejadian.

Penyebab Kebakaran Asrama Putri Pondok Pesantren Babul Maghfirah Aceh Diduga Arus Pendek Listrik

Informasi yang dihimpun VIVA, kebakaran terjadi sekitar pukul 16.30 WIB. Tiga unit pemadam Kebakaran dengan bantuan petugas Satpol PP Kota Bogor diterjunkan ke lokasi untuk memadamkan api.

Di lokasi, petugas melakukan evakuasi kepada pengunjung mal. Lalu lintas sempat terhambat saat unit pemadam kebakaran melakukan proses pemadaman. 

Si Jago Merah Lahap Lapak Barang Bekas di Kalideres, 17 Unit Mobil Damkar Dikerahkan

Pengunjung mal yang keluar dari lokasi justru jadi tontontan pengendara yang melintas. Dampaknya menimbulkan kerumunan yang padat di sekitar lokasi mal.

Sempat terjadi kepanikan di lantai satu mal lantaran asap mulai menutupi lantai tersebut. Menurut pengakuan pengunjung, mereka berhamburan lari dari dalam mal akibat sempat terdengar ledakan. Pun, api membesar di ruangan lantai 1. 

Emperor Spa Surabaya Kebakaran, Diduga Akibat Panas Berlebih di Ruang Sauna

Pengunjung makin ramai setelah api terlihat berkobar di lantai atas mal dari jalan raya.

Sementara, dugaan penyebab kebaran saat ini masih diselidiki petugas. Dinas yang membidangi Pemadam Kebakaran, Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bogor, menyampaikan ada dugaan api bersumber dari korsleting listrik.

"Ini yang diduga mengalami korsleting kemudian merembet ke bagian yang lain," jelas Kasatpol PP Kota Bogor Agustiansyah.

Agus mengatakan, diduga kebakaran berasal dari reklame yang mengalami korsleting. Bukan berasal dari dapur restoran seperti informasi yang diberikan oleh pengunjung mal. Api berhasil dipadamkan dan saat ini kondisi sudah kembali normal.

"Yang terbakar hanya ruangan ini ruangan reklame. Kurang lebih lebar 1 meter panjang kira-kira 10 meter jadi tidak merembet ke mana-mana, api hanya terpusat di ruangan reklame saja, itu laporan situasinya," katanya.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya