Sediakan Payung di Hari Pertama 2021, Jakarta Bakal Hujan
- VIVA/M Ali Wafa
VIVA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan pada Jumat, 1 Januari 2021 cuaca Ibu Kota Jakarta akan mengalami hujan ringan hingga hujan lebat dari pagi hingga siang hari.
Dikutip dari laman BMKG, dijelaskan bahwa cuaca Ibu Kota Jakarta akan hujan ringan di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada pagi hari. Sedangkan, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu diprakirakan berawan.
Kemudian, pada siang hari cuaca di DKI Jakarta masih akan hujan, khususnya Jakarta Barat dan Jakarta pusat akan hujan ringan. Lalu, Jakarta Timur akan hujan sedang dan Jakarta Selatan akan hujan dengan intensitas lebat. Sedangkan, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu akan cerah berawan.
Dan pada malam hari, kondisi cuaca mulai berubah di mana akan alami cerah berawan di seluruh wilayah di Ibu Kota. Kemudian, pada dini hari cuaca Kepulauan Seribu akan hujan sedang, sementara wilayah lainnya cerah berawan dan berawan.
“Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat di wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Barat dan Jakarta Timur pada siang dan menjelang malam hari,” bunyi peringatan dini BMKG.
Adapun untuk suhu rata-rata akhir pekan ini, diperkirakan berada di antara 23 derajat hingga 32 derajat celsius.
Sementara itu, untuk kelembapan udara, rata-rata di Ibu Kota Jakarta diperkirakan 80 hingga 100 persen.
Lalu, untuk wilayah penyangga Ibu Kota, BMKG memprakirakan Tangerang Raya akan cerah berawan pada pagi hingga siang hari. Lalu, Kota Bekasi, Kota Depok, akan hujan sedang pada siang hari, sementara Kota Bogor akan hujan petir pada siang hari.
“Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada pagi dan sore hingga malam hari di wilayah Bogor dan Bekasi,” bunyi peringatan BMKG.