Polisi Amankan Pelempar Bom Molotov ke Dalam Masjid di Cengkareng

Pelemparan Bom Molotov di Halaman Masjid di Kawasan Cengkareng, Jakarta Barat.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Warga Cengkareng dihebohkan dengan aksi seorang pria yang melemparkan bom molotov ke Masjid Istiqomah Pintu Air, Jakarta Barat, Sabtu 16 Desember 2020. Belum diketahui apa yang melatarbelakangi pelaku membuang bom molotov tersebut.

Demonstrasi Indonesia Gelap di Patung Kuda Berakhir, Polisi: Situasi Kondusif

Saat ini, Pelaku tersebut sudah diamankan oleh aparat Kepolisian Sektor Cengkareng. Pria tersebut diamankan untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

"Iya betul seorang pria diduga melempar botol berisi bensin ke masjid telah diamankan," kata Kanit Reskrim Polsek Cengkareng, AKP Arnold Simanjuntak, kepada wartawan, Sabtu 26 Desember 2020.

Haul Al Habib Hasan bin Jafar Assegaf, Masjid Nurul Musthofa Siap Sambut Ratusan Ribu Jemaah

Terkait identitas Pria tersebut, Arnold tidak menerangkan secara rinci. Aparat kepolisian juga masih mendalami motif proa tersebut melakukan pelemparan bom molotov tersebut.

Saat ini pelaku sudah dibawa ke Polres Metro Jakarta Barat untuk mempertanggung jawabkan. "Saat ini yang bersangkutan sudah ditangani di Polres Metro Jakarta Barat," ujarnya.

Aksi Indonesia Gelap Memanas di Jakarta: Massa Lempar Molotov, Polisi Dihujani Petasan

Seperti diketahui, pristiwa pelemparan bom molotov yang dilakukan oleh seorang Pria terekam Closed Circuit Television atau CCTV. Rekaman ini kemudian diunggah di akun Instagram @jakarta.terkini.

Saat ini unggahan tersebut cukup banyak menyedot perhatian netizen. Sampai berita ini ditulis, video tersebut sudah berjumlah 97.749 tayangan.

Polres Banyuasin membagikan sembako dan alat kebersihan jelang Ramadan

Aksi Bersih-bersih Masjid dan Pembagian Sembako Sambut Ramadan di Banyuasin

Polres Banyuasin menggelar program 'Polres Banyuasin Peduli' dengan menyalurkan bantuan paket sembako, dan alat kebersihan kepada masyarakat kurang mampu.

img_title
VIVA.co.id
28 Februari 2025
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut