Positif COVID-19, Anies Tetap Rapat dengan Anak Buah

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Balai Kota, Jakarta Pusat. Source: Dok. Pemprov DKI.
Sumber :
  • vstory

VIVA – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan dirinya positif corona atau COVID-19. Anies mengumumkan hal tersebut di akun Instagram resminya. Meski positif, Anies mengakui tidak ada gejala penyakit lainnya atau yang biasa disebut orang tanpa gejala (OTG). Diduga, Anies tertular virus mematikan ini dari Wakil Gubernur Riza Patria.

Deretan Fakta Virus HMPV yang Merebak di China, Akankah Jadi Pandemi Seperti Covid-19?

Riza sebelumnya menyatakan positif corona dan tengah melakukan isolasi mandiri. Meski pimpinan Ibu Kota Jakarta ini terkena virus corona, namun Anies mengakui tetap melakukan rapat secara virtual dengan anak buahnya agar pemerintahan tetap berjalan semestinya.

“Saya akan tetap bekerja memimpin rapat-rapat secara virtual. Sejak Maret lalu, kita sudah terbiasa bekerja secara virtual dan insya Allah tidak akan ada pengambilan keputusan yang terganggu,” ujar Anies dalam video yang diunggah ke Instagram resminya seperti dikutip VIVA, Selasa, 1 Desember 2020.

China Diserang Virus Baru HMPV yang Menyebar Cepat, Bakal Sama Seperti COVID-19?

Sementara itu, Anies mengatakan, demi memutus mata rantai penyebaran virus corona, dia meminta kepada siapa pun yang kerap berinteraksi dengannya untuk segera melakukan tes kesehatan di puskesmas melalui tes swab dan isolasi mandiri.

“Bagi siapapun yang pernah bertemu saya dalam beberapa hari terakhir, bisa kontak puskesmas terdekat untuk menjalani swab test. Tentu tim tracing dari Dinkes juga akan menghubungi yang kontak erat dengan saya. Seluruh prosedur terkait akan dilaksanakan,” kata Anies.

5 Tahun Usai Pandemi COVID-19, Heboh Penyakit Baru Menyebar di China! Ini Faktanya

Sebelumnya, Hasil PCR test terkini dari Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta menunjukkan Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria terkonfirmasi positif COVID-19. Meskipun demikian, Riza mengaku tetap dalam kondisi baik dan saat ini tengah menjalani isolasi mandiri.

“Alhamdulillah, meskipun hasil testing pada Jumat (27 November) kemarin menunjukkan positif COVID-19, namun kondisi saya tetap dalam keadaan baik dan terkendali. Baik staf dan seluruh anggota keluarga saya juga sudah menjalani tes usap," kata Riza, Minggu, 29 November 2020.

Riza menuturkan sebagaimana prosedur kesehatan yang telah ditetapkan WHO, bagi setiap pasien terkonfirmasi positif COVID-19 wajib melakukan isolasi mandiri dan tetap dalam pengawasan tenaga kesehatan, baik di level puskesmas hingga rumah sakit.

Politikus Partai Gerindra itu mengaku telah melakukan dua kali tes usap (PCR test) yaitu pada Kamis (26 November) dengan hasil negatif, dan lalu dilanjutkan tes yang sama pada Jumat (27 November) dengan hasil terkonfirmasi positif.

Baca juga: Anies Baswedan Positif Corona

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya