Diduga Depresi, Perempuan Ditemukan Tewas di Situ Cipondoh

Warga di sekitar Situ Cipondoh digegerkan dengan temuan mayat wanita.
Sumber :
  • VIVA/Sherly (Tangerang)

VIVA – Warga di kawasan Situ Cipondoh Tangerang digegerkan dengan penemuan mayat wanita yang mengambang di kawasan tersebut Jumat pagi tadi, 20 November 2020. 

5 Tahun Usai Pandemi COVID-19, Heboh Penyakit Baru Menyebar di China! Ini Faktanya

Kapolsek Cipondoh, AKP Maulana Mukarom, mengungkapkan jasad wanita itu pertama kali ditemukan oleh seorang warga yang sedang melintas di Jalan Eretan pukul 06.00 WIB.

"Saksi melihat jasad itu  mengambang dengan menggunakan celana jeans dan kaos berwarna hitam. Ditambah kondisi mulut mengeluarkan busa," katanya.

Geger Mayat Wanita Lansia Penuh Belatung Bikin Heboh Warga Koja Jakut

Baca juga: Ibu Negara Ungkap Hikmah Pandemi COVID-19 bagi UMKM

Dari informasi yang beredar, yang bersangkutan nekat mengakhiri hidupnya akibat depresi, usai divonis terpapar COVID-19. Perempuan yang tidak diungkapkan identitasnya itu pun diketahui tengah menjalani isolasi mandiri di rumahnya.

Bertemu Prabowo, GAVI Janji akan Perkuat Kerja Vaksin dengan Indonesia

Adanya informasi itu, pihak Kepolisian Sektor Cipondoh masih melakukan penyelidikan dan pemeriksaan lebih lanjut, baik mengambil keterangan dari pihak keluarga dan keterangan medis dari rumah sakit.

"Itu harus kita cari tahu dulu kebenarannya, yang pasti keterangan keluarga, kalau yang bersangkutan memang sakit. Tapi, untuk penyakitnya kita tunggu keterangan  dokter setelah hasil visum bisa kita nyatakan," ujar Kapolsek. (ren)

Ilustrasi populasi warga China.

China Diserang Virus Baru HMPV yang Menyebar Cepat, Bakal Sama Seperti COVID-19?

Berbagai laporan di media sosial menunjukkan bahwa virus ini menyebar dengan cepat. Bahkan beberapa rumah sakit mulai kewalahan mengatasi pasien seperti masa COVID-19.

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025