Gabung Demo dengan Mahasiswa, Buruh Terapkan Protokol Jaga Jarak
- Kenny P/VIVA
VIVA – Massa dari buruh yang tergabung dalam Gabungan Serikat Buruh Indonesia (GSBI) ikut dalam melaksanakan aksi demonstrasi penolakan Omnibus Law Cipta Kerja di kawasan Patung Kuda. Aksi dilakukan tepatnya di depan gedung Sapta Pesona, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat.
Ratusan massa buruh dari GSBI ikut bergabung dengan massa mahasiswa yang sudah lebih awal melakukan orasi.
Baca juga: Kabur dari Isolasi COVID-19 dan Tolak PCR di Jakarta, Denda Rp5 juta
Ada hal menarik yang dilakukan oleh massa buruh dari GSBI dalam melakukan orasi. Massa yang datang bersama satu unit mobil komando melakukan aksi unjuk rasa dengan menerapkan pyhsical distancing atau jaga jarak.
Dari pantauan VIVA, Selasa 20 Oktober 2020, massa buruh dari GSBI terlebih dahulu mengambil jarak 2 meter sebelum melakukan orasi. Setelah mengambil jarak, orator dari massa GSBI langsung melakukan orasi.
Hingga pukul 15.00 WIB, massa dari buruh dan mahasiswa terus berdatangan ke kawasan Patung Kuda. Orasi pun terus dilakukan menyerukan penolakan UU Cipta Kerja. (art)