Mal Margo City Depok Tutup Lagi Gara-gara COVID-19

Mal Margo City Depok
Sumber :
  • VIVA/Zahrul Darmawan

VIVA – Manajemen Mal Margo City akhirnya berinisiatif untuk menutup seluruh operasional mal selama sepekan, terhitung mulai besok, Rabu 19 Agustus 2020 sampai dengan 25 Agustus 2020. Kebijakan ini dilakukan usai ditemukannya kasus Corona COVID-19 di salah satu tenant di pusat perbelanjaan tersebut yakni di supermarket Giant lantai dasar.

Harvey Moeis Klaim Dana CSR Smelter Swasta Dipakai untuk Bantuan COVID-19

Marcom Manager Margo City, Reza Ardiananda, dalam keterangan tertulisnya menuturkan, manajemen mal telah melakukan langkah preventif untuk menjaga keamanan dan keselamatan seluruh area Margo City sesuai dengan panduan dan arahan Gugus Tugas COVID-19 Kota Depok.

“Untuk lebih memaksimalkan pembersihan serta sebagai salah satu upaya kami untuk memberikan rasa keamanan, kenyamanan, dan keselamatan bagi para pengunjung, karyawan dan komunitas di sekitar Margo City, maka kami memutuskan untuk memberhentikan sementara operasional,” ujar Reza pada Selasa 18 Agustus 2020.

Jangan Tertipu! Waspada Penipuan Berkedok Lowongan Kerja Remote, Ini Ciri-Cirinya

Penutupan, jelas Reza, akan diberlakukan mulai 19 Agustus 2020 hingga 25 Agustus 2020.

“Dan akan beroperasional kembali tanggal 26 Agustus 2020 dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19 secara disiplin dan ketat, sesuai standar Gugus Tugas COVID-19 Kota Depok,” kata dia.

Kedekatan Trump dan Putin Bocor, Sering Teleponan hingga Kirim Alat Tes COVID-19

Selama Margo City tidak beroperasional, jelas Reza, akan dilakukan deep cleaning dan penyemprotan disinfektan secara menyeluruh pada area mal, unit toko, management office ,dan seluruh public area.

Kemudian, akan dilakukan rapid test bagi seluruh karyawan dan staf tenant, berkoordinasi serta proaktif dengan tim Gugus Tugas Kota Depok.

“Mari kita tetap saling menjaga dan berdoa agar pandemi ini dapat segera teratasi,” katanya.

Beberapa waktu lalu, sejumlah pegawai Giant area Margo City terindikasi COVID-19. Untuk mencegah potensi penularan, manajemen pun terpaksa menutup sementara swalayan itu selama 10 hari hingga 25 Agustus 2020. Tak lama berselang, pihak manajemen akhirnya memutuskan untuk menutup sementara keseluruhan Mal Margo City. (art)

Baca juga: Viral Mobil Kijang Halangi Ambulans Sebabkan Pasien Anak Meninggal

Virus Corona atau Covid-19.

How an App Became Indonesia's Essential Weapon Against Covid-19

Indonesia once faced the challenges of the Covid-19 pandemic. As part of an effort to provide early prevention it, can be done by an app.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024