Jakarta Masuk Zona Hitam COVID-19, Cek Faktanya
VIVA – Viral di media sosial Twitter menyebut bahwa DKI Jakarta menjadi wilayah zona hitam virus COVID-19. Pada foto yang viral, lima wilayah Ibu Kota disebut zona hitam.
Foto ini disebut dikeluarkan oleh Badan Intelijen Negara (BIN). Terkait hal ini dipastikan tidak benar alias hoax. Hal tersebut dikatakan oleh Deputi-VII Bidang Komunikasi dan Informasi BIN, Wawan Hari Purwanto. "(Foto itu) Itu hoax," ujar dia kepada wartawan, Rabu 12 Agustus 2020.
Baca juga: Update Corona 12 Agustus: Tambah 1.942 Positif dan Sembuh 2.088
Pada foto yang viral disematkan logo BIN di pojok kanan atas foto. Kemudian, terdapat penjelasan indikator sebuah wilayah dikategorikan sebagai zona hitam apabila jumlah kasus positif COVID-19 melebihi 1.000 orang.
Namun, dipastikan foto ini bukan milik dan dikeluarkan oleh BIN. Untuk itu, masyarakat diminta tetap tenang. Masyarakat juga diharap tidak percaya akan informasi ini. "Bukan dari BIN," kata Wawan lagi.