Jendela Kuno Bernilai Sejarah Ditemukan di Proyek Stasiun Bekasi
- Dani/VIVA.
VIVA – Proyek revitalisasi Stasiun Bekasi di Jalan Ir H Juanda, Bekasi Timur, dihebohkan dengan ditemukannya diduga benda peninggalan sejarah. Benda itu ditemukan di lokasi pembangunan yang berbentuk lorong.
Bukan hanya itu, dalam pengerukan oleh pelaksana proyek ke dasar tanah, pekerja menemukan kembali benda mirip jendela berukuran besar.
"Jika memang ada unsur sejarahnya bisa diberdayakan untuk hasil temuan tersebut seperti di abadikan," kata Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, Selasa 11 Agustus 2020.
Baca juga:Â Gedung DPRD DKI Kembali Dibuka, tapi Belum Boleh Gelar Rapat
Sebab, kata Rahmat, wilayah Bekasi termasuk dalam sejarah. Seperti jembatan sasak yang menghubungkan alun-alun ke pasar proyek itu adalah sejarah.
"Maka temuan benda ini juga pasti ada nilai sejarahnya, nantinya akan ditelusuri oleh sejarawan dan Disparbud untuk dipastikan" jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Budaya Kota Bekasi, Tedy Hafni mengatakan, pihaknya telah berkirim surat ke provinsi, Kementerian Perhubungan dan PT KAI terkait temuan benda yang dicurigai peninggalan sejarah.
"Sudah kita surati atas temuan ini," katanya.
Selain itu, kata Tedy, temuan itu juga akan diaporkan ke Badan Pelestarian Cagar Budaya Banten-Jabar. Sebab, dia mensinyalir, benda yang ditemukan adalah peninggalan zaman Belanda.
"Kami sudah meminta kepada pelaksana proyek untuk tidak dilakukan pembongkaran dulu, sebelum ada penelitian dari arkeolog," katanya.