Tabrakan Diri ke Kereta, Dedi Selamat dan Cuma Patah Tulang

Ilustrasi kecelakaan kereta
Sumber :
  • VIVA/Endah Lismartini

VIVA – Dedi (45) pria pengangguran warga Tambora Jakarta Barat nekat mengadang dan menabrakan diri ke kereta yang sedang melaju, Rabu, 22 Juli 2020.

Mobil Pelat Dinas Kemhan Kecelakaan di Jakarta Barat, 5 Orang Luka-luka

Kapolsek Tambora Kompol Iver Soon Manosoh mengatakan, tertabraknya pria tersebut oleh kereta, terjadi di perlintasan kereta api Jembatan Besi di Jalan Krendang Selatan Tambora Jakarta Barat, Rabu siang.

Usai tertabrak kereta api dan terpental beberapa meter, Dedi selamat dan diantar oleh petugas kepolisian dan warga, e RSUD Tarakan Jakarta Pusat  “Belum tahu kita motifnya apa, pria tersebut belum bisa diperiksa lantaran masih dalam perawatan akibat luka-luka di rumah sakit” ujar Iver dikonfirmasi.

Detik-detik Avanza Jalan Sendiri di Tol Jakut hingga Tabrak Pesepeda

Baca jugaBIN Gelar Rapid Test, 23 Pegawai DJKN DKI Reaktif Corona

Iver menjelaskan, sebelumnya pria tersebut terlihat oleh warga saat sedang berdiri di tengah perlintasan, sementara di depannya ada sebuah kereta yang sedang melaju ke arahnya.

Mahasiswa Jadi Tersangka Tabrakan Maut Tewaskan 3 Orang di Medan

Warga sekitar yang melihat kejadian tersebut sempat meneriaki namun tidak digubris. Pria tersebut akhirnya tersenggol dan terpental sejauh lima meter usai berbenturan dengan kereta.

Anggota polisi yang ada di lokasi lalu mendengar teriakan warga bahwa telah ditemukan seorang pria tertabrak kereta api. Akibat kejadian tersebut, pria malang itu kemudian mengalami patah tulang pada lengan kanan dan sejumlah luka pada bagian kanan tubuhnya . “Kita akan periksa nanti setelah pria tersebut agak pulih, saat ini dia masih dalam perawatan” ujar Iver.

Viral Mobil Dinas Kemhan Tabrak Pejalan Kaki dan Pemotor hingga Terluka Parah

Viral Mobil Dinas Kemhan Tabrak Pejalan Kaki dan Pemotor hingga Terluka Parah, Diduga Sopir Mabuk

Sebuah insiden kecelakaan melibatkan mobil dinas Kementerian Pertahanan (Kemhan) menjadi sorotan publik. Dalam insiden tersebut, mobil dinas itu menabrak pejalan kaki.

img_title
VIVA.co.id
21 Januari 2025