Pabrik Cat di Kalideres Terbakar, Api Diduga dari Korsleting Listrik

Petugas memadamkan kebakaran pabrik cat di Kalideres, Jakbar.
Sumber :
  • VIVA/ Andrew Tito

VIVA – Kebakaran cukup besar melanda sebuah pabrik cat di Jalan Kamal Raya Nomor 8 RT 004/02 Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat, Kamis malam, 16 Juli 2020. Penyebab kebakaran diduga karena arus pendek listrik. 

Kebakaran Kereta Api di Stasiun Tugu Yogyakarta Tak Sebabkan Gangguan Perjalanan KA Lain

Kasie Operasi Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat Eko Sumarno mengatakan, pihaknya menerima laporan kebakaran pukul 20.00 WIB.

Baca juga: Ibu dan Dua Anaknya Tewas Terbakar, Api Diduga dari Obat Nyamuk

Kereta Api Terbakar di Stasiun Tugu Yogyakarta Berhasil Dipadamkan, Tak Ada Korban Jiwa

Pihak Damkar Jakarta Barat mengerahkan 18 armada mobil pemadam ke lokasi kejadian. Api dapat dipadamkan dalam waktu tiga jam. “Dilanjutkan pendinginan sampai esok hari pukul 04.18 WIB," ujar Eko dikonfirmasi, Jumat, 17 Juli 2020.

Eko menjelaskan, tidak ada korban jiwa maupun luka akibat kebakaran tersebut. Sementara ini penyebab kebakaran masih diselidiki pihak kepolisian. "Untuk penyebab dan kerugian kami belum dapat info, mungkin dalam penyidikan yang berwajib," ujarnya.

3 Gerbong Kereta Api di Stasiun Tugu Yogyakarta Terbakar

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Kalideres Ajun Komisaris Polisi Syafri Wasdar mengatakan, penyebab kebakaran karena arus pendek listrik. "Penyebab karena arus pendek listrik. Korban jiwa nihil," ujar Syafri.

Ilustrasi Gedung Mabes Polri

Ada Api Menyala di Lingkungan Mabes Polri, Apa yang Terbakar?

Kebakaran terjadi di lingkungan Mabes Polri, Jakarta Selatan, pada Rabu sore, 12 Maret 2025. Namun, yang terbakar cuma tumpukan kayu dan paralon bekas renovasi gedung.

img_title
VIVA.co.id
12 Maret 2025