Kronologi Kebakaran Gereja Katedral Serpong

VIVAnews - Kebakaran yang melanda Gereja Katedral Serpong atau GBI Basilea Christ Cathedral di Jalan Gading Golf Boulevard, Gading, Kecamatan Serpong, Tangerang, akhirnya berhasil dipadamkan, Senin, 27 April 2020.

Mal Grand Indonesia Kebakaran, Warganet Heran Pengunjung Masih Bisa Nyantai

Api berhasil dipadamkan pada pukul 10.30 WIB, hal itu setelah pihak BPBD Kabupaten Tangerang mengerahkan lima unit mobil pemadam kebakaran, serta bantuan dari Pemerintah Kota Tangerang Selatan.

"Api sudah berhasil dipadamkan dan kondisi gedung sudah aman," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Tangerang, Kosrudin.

Mal Grand Indonesia Kebakaran, Sumber dari Restoran di Lantai 3

Ia juga menjelaskan kebakaran yang terjadi pukul 08.00 WIB itu disebabkan adanya korsleting listrik pada salah satu ruang di lantai tiga.

"Ada gangguan arus listrik di gedung lantai tiga, di mana pada lantai itu merupakan lokasi ibadah," ujarnya.

Produk Lokal Ini Bisa Atasi Ancaman Bahaya Kebakaran Baterai di Kendaraan Listrik

Dalam peristiwa itu, Kosrudin menyebutkan tidak ada korban jiwa dan hanya ada korban luka, yakni petugas kepolisian, serta adanya petugas keamanan gereja yang pingsan akibat menghirup asap pekat.

"Korban jiwa tidak ada, hanya ada korban luka yakni pak Kapolsek Pagedangan. Kemudian, satpam yang pingsan," katanya.

Ilustrasi pemadam kebakaran.

Kebakaran di Mal GI dari Restoran Gyu-Kaku, Satu Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Kebakaran yang terjadi di Mal Grand Indonesia berasal dari Restoran Gyu-Kaku diduga akibat korsleting listrik.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024