Ternyata Ada Wilayah di Jakarta yang Bebas Corona, Ini Lokasinya

VIVA – Wali Kota Jakarta Barat, Rustam Effendi menjelaskan bahwa masih banyak wilayah Jakarta Barat yang hingga kini masih bersih dari wabah virus corona yang saat ini mendunia, sebanyak empat wilayah Jakarta Barat dinyatakan steril.

AstraZeneca Tarik Vaksin COVID-19 di Seluruh Dunia, Ada Apa?

Untuk itu, Rustam mengimbau kepada pengurus tingkat RW sampai RT dan masyakarat turut serta berkontribusi keras menjaga wilayahnya jangan sampai ada warganya terkena virus Corona.

"Ada juga wilayah RW yang masih hijau di mana belum ada warga yang kena Covid-19. Inilah yang seharusnya secara ekstra kita amankan jangan sampai mereka yang bersih tertular," ujar Rustam dikonfirmasi, Sabtu 4 April 2020.

Malaysia Detects Over 6000 Coronavirus Cases in a Week

Dikatakan Rustam salah satu peran warga Jakarta Barat dalam memutus rantai penyebaran virus tersebut adalah dengan mempraktikan isolasi atau karantina wilayah tingkat RT atau RW. "Ini dilakukan dengan menutup akses masuk di komplek dan gang rumahnya berdasar kesepakatan warga" ujarnya.

Setelah wilayah diisolasi secara mandiri, Rustam meminta agar lurah dan camat mencatat juga memperhatikan wilayah tersebut, selain itu dirinya juga menghimbau warga untuk tidak menutup semua akses jalan di wilayah yang diisolasi.  Pasalnya, ini berguna bagi warga yang hendak membeli makanan atau kebutuhan sehari-hari mereka. 

Ditemukan di Sejumlah Negara, Seberapa Bahaya Varian Baru Virus Corona Pirola?

"Jadi masih ada aktivitas. Terpenting distribusi barang, kesehatan dan makanan masih bisa masuk," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, hingga Jumat 3 April 2020 sudah ada 145 warga Jakarta Barat dinyatakan positif Covid-19.

"Sebanyak 81 orang saat ini yang tengah menunggu hasil tes swab corona. Untuk total yang ODP ada 363 orang dan yang PDP ada 396 orang," ujarnya.

Sejauh ini juga sudah ada 11 warganya yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 dan 13 pasien yang meninggal dunia.

Berikut data Kelurahan yang masih bersih dari pasien virus Corona.

- Kecamatan Cengkareng; Kelurahan Rawa Buaya

- Kecamatan Tamansari; Krukut, Mangga Besar, Maphar, Pinangsia.

- Kecamatan Palmerah; Kota Bambu Selatan

- Kecamatan Tambora; Angke, Duri Selatan, Duri Utara, Roa Malala, Tambora, dan Tanah Sereal.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya