Ada Kesepakatan, Warga Tangerang Akhirnya Buka Akses Tol Bitung 2
- VIVAnews/Sherly
VIVA – Akses Tol Bitung 2 dari Tangerang menuju Jakarta akhirnya telah bisa dilalui secara keseluruhan. Hal itu, berdasarkan hasil negoisasi yang dilalukan pihak pemerintah setempat dengan PT Jasa Marga, Selasa, 25 Februari 2020.
"Saat ini, kondisi arus lalu lintas di Tol Bitung 2 sudah bisa dilalui secara keseluruhan, setelah tadi adanya pembersihan di lokasi serta, kesepakatan dari hasil negoisasi antara pemerintah dan masyarakat yang mana disaksikan oleh pihak kepolisian," kata Kanit 3 PJR Induk Bitung, Ipda Giyarto.
Dia menjelaskan, berdasarkan hasil negoisasi, PT Jasa Marga sepakat mulai siang ini hingga nanti sore akan dilakukan pengerukan saluran irigasi yang tadinya tinggi, dilakukan proses pendalaman supaya bisa mengalir ke saluran yang dibuat warga.
Kepala Desa Kadu, Asdiansyah menjelaskan, selain pendalaman saluran irigasi, Jasa Marga pun akan melakukan pelebaran pada saluran irigasi milik warga yang dipersempit akibat pembangunan Pintu Tol Bitung 2.
"Tadinya ini, saluran dari Jasa Marga lebih tinggi, tapi sekarang kita sepakat agar saluran irigasinya dibuat rendah. Serta, pihak mereka juga akan memperlebar dan memperdalam saluran irigasi milik warga, supaya airnya tidak meluap lagi ke pemukiman," ujarnya.
Pantauan VIVAnews, arus lalu lintas di Pintu Tol Bitung 2 sudah kembali lancar. Meskipun masih ada kemacetan di pintu keluar Tol Bitung lantaran banjir dengan ketinggian 70 sentimeter yang menggenangi jalur arteri di beberapa titik.
Sementara dari informasi yang diperoleh, untuk para warga di Desa Kadu, Curug, Tangerang yang terkena banjir imbas dari pembangunan Tol Bitung 2, saat ini tengah dilakukan proses evakuasi ke Pospol Bitung 2 dan musala setempat, karena banjir yang merendam rumah mereka dengan ketinggian 1 hingga 1,5 meter.