Kemang Raya Tergenang, Pengendara Nekat Terobos Banjir
- VIVAnews/ Vicky Fajri (Jakarta)
VIVA – Hujan deras yang mengguyur Jakarta mengakibatkan banjir di sejumlah wilayah, di antaranya di Kemang Raya, Jakarta selatan.
Akibat banjir tersebut, rute jalan dari Kemang Raya menuju Antasari dan sekitarnya tidak dapat diakses. Namun, banyak juga masyarakat yang menggunakan kendaraan roda dua dan mobil memaksakan melewati jalan itu melalui bahu jalan. Mereka dibantu diarahkan oleh tim PPSU setempat.
Pantauan VIVAnews, di lokasi banjir sudah terdapat petugas kepolisian yang menangani kemacetan lalu lintas, tim PPSU, petugas Suku Dinas Tata Air Jakarta Selatan.
Sebelumnya diberitakan, hujan yang mengguyur wilayah Ibu Kota sejak malam hingga dini hari tadi membuat sejumlah ruas jalan digenangi banjir. Ketinggian banjir di Jakarta dipantau bervariasi mulai dari 20-100 sentimeter.
Dilansir dari akun @TMCPoldaMetro, sudah banyak warga yang melaporkan banjir di wilayahnya masing-masing. Mulai dari Jakarta Timur, Jakarta Utara, Jakarta Pusat, Jakarta Barat dan Jakarta Selatan semuanya ikut direndam banjir.