Katulampa Siaga 3, Anies: Jakarta Banjir Kamis Siang

Gubernur DKI Anies Baswedan
Sumber :
  • VIVAnews/Fajar GM

VIVA – Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menyampaikan bahwa peringatan dini banjir atau Disaster Early Warning System (DEWS), telah dikabarkan DKI ke kampung-kampung di Jakarta yang berada di area bantaran Ciliwung.

Raih 50,07% Suara di Jakarta dari Ahokers dan Anak Abah? Ini Kata Pramono

Menurut Anies yang juga mantan Mendikbud ini, hal itu, dikarenakan adanya prediksi limpahan air dari Bogor, Jawa Barat, akan tiba di ibu kota Kamis siang ini.

"Seluruh jajaran mengabarkan peringatan dini (DEWS) ke kampung-kampung sepanjang bantaran sungai Ciliwung untuk bersiaga," ujar Anies, dikutip dari Instagram resminya, @aniesbaswedan, Kamis, 20 Februari 2020.

61 RT Masih Terendam Banjir Hari Ini Imbas Hujan Deras saat Pencoblosan Pilkada

Anies mengungkapkan, tinggi muka air di Bendung Katulampa sendiri, tercatat 150 centimeter atau siaga 3 pada 05.00 WIB. Angka itu lebih besar dari tinggi muka air saat hujan deras juga melanda pada Minggu lalu, 8 Februari 2020, yaitu 130 centimeter.

"Sejak pukul 03.00 WIB tadi, muka air di Bendung Katulampa ketinggiannya meningkat terus," ujar Anies.

Anies Baswedan: Hasil Quick Count Pilkada Jakarta 2024 Satu Putaran

Anies juga mengemukakan, limpahan air, diprediksi tiba di pintu air Manggarai di Jakarta dari 11.25 WIB hingga 15.25 WIB. Hal itu membuat potensi banjir muncul jika sungai-sungai tidak mampu lagi menahan limpahan air dari hulu sungai.

"Dari Katulampa butuh enam sampai sembilan jam untuk mencapai Pintu Air Manggarai, atau kira-kira jam 11.25 WIB hingga 15.25 WIB nanti," ujar Anies.

Cagub-Cawagub Jakarta Nomor Urut 3, Pramono Anung-Rano Karno Bersama Tim Pemenangan

PKS Akui Ada Efek Anies Bantu Kemenangan Pramono-Rano di Pilkada Jakarta

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengakui ada kekuatan dari eks Gubernur Jakarta, Anies Baswedan atau 'Anies effect' yang membantu pemenangan pasangan Pramono-Rano.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024