Petugas TransJakarta Meninggal Usai Pingsan di Halte RS Premier

Halte Transjakarta
Sumber :
  • vivanews/Andry Daud

VIVAnews - Petugas layanan transportasi TransJakarta, Yuyun Yuniarsih (46), meninggal dunia usai pingsan di halte Rumah Sakit (RS) Premier, Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa siang, 28 Januari 2020.

Dishub Jakarta Masih Kaji Wacana Kenaikan Tarif TransJakarta

Menurut Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas TransJakarta Nadia Diposanjoyo, Yuyun dilarikan ke RS Premier lalu dinyatakan meninggal di RS.

"Seorang PLH bernama Yuyun Yuniarsih dilaporkan meninggal dunia di Rumah Sakit Premier," ujar Nadia di Jakarta.

Transjakarta Tambah Waktu Operasional pada Rute Menuju 4 Terminal, Ini Daftarnya

Nadia menyampaikan, Yuyun sudah terlihat tidak sehat saat bekerja. Koordinator lapangan (korlap) lalu meminta Yuyun pulang karena kondisinya dinilai mengkhawatirkan.

"Jadi tidak benar jika ada informasi korlap melarang PLH Yuyun untuk pulang cepat. Dalam hal ini, korlap yang bertugas justru sangat khawatir karena melihat kondisi Yuyun," ujar Nadia.

Nama Telkomsel Terpampang di Halte TransJakarta

Nadia juga mengemukakan TransJakarta memberi santunan terhadap keluarga Yuyun. TransJakarta sekaligus mengimbau semua karyawan BUMD DKI itu segera melapor ke atasan saat merasa kondisi tidak sehat karena ada tanggungan BPJS Kesehatan juga untuk para karyawan.

"Karyawan TransJakarta dalam segala bidang untuk segera melaporkan segala kendala atau keluhan kesehatan kepada atasannya sesegera mungkin," ujar Nadia.

Bus Transjakarta

Dishub Ungkap Alasan Koridor 1 TransJakarta Blok M-Kota Bakal Ditutup

Koridor 1 TransJakarta Blok M-Kota bakal ditutup

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2024