BMKG: Jakarta Siaga Banjir Hari Ini dan Besok

Kondisi banjir di Latumenten, Jakarta Barat
Sumber :
  • Twitter @TMCPoldaMetro

VIVA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG memprakirakan dalam periode sepekan ke depan, Jakarta akan diguyur curah hujan dengan intensitas lebat. Jakarta masuk salah satu status siaga daerah dengan ancaman banjir.

BMKG Ungkap RI Masuk Periode Musim Hujan Berintensitas Tinggi

BMKG menyatakan status siaga potensi banjir terjadi selama dua hari, mulai Jumat ini, 24 Januari sampai Sabtu besok, 25 Januari 2020.

"Berdasarkan prakiraan berbasis dampak hujan lebat, status siaga potensi banjir/genangan 24-25 Januari 2020," kata Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Mulyono R. Prabowo, dalam keterangannya, Jumat 24 Januari 2020.

Terobos Banjir, Remaja Perempuan di Sumbawa Barat Hanyut Terbawa Arus Sungai

Selain Jakarta, ia menyebut beberapa provinsi lain yang status siaga banjir. Setidaknya, ada empat daerah yang masuk catatan BMKG.

"Perlu diwaspadai di wilayah sebagai berikut, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat," jelasnya.

Tinggi Gelombang Laut Banten Diprakirakan Capai 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada

Masyarakat pun diimbau, agar tetap waspada terhadap potensi dampak lain yang ditimbulkan seperti angin kencang, pohon tumbang, sampai longsor. (asp)

Warga berjalan menggunakan payung saat hujan di Jakarta. (Foto ilustrasi).

Kota-kota Besar di Indonesia yang Bakal Diguyur Hujan Hari Ini

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan, sejumlah kota-kota besar di Indonesia pada umumnya akan diguyur hujan ringan pada Sabtu.

img_title
VIVA.co.id
28 Desember 2024