Banjir dan Longsor di Kabupaten Lebak Putuskan Tujuh Jembatan 

Jembatan yang hancur akibat terjangan banjir di Lebak, Banten.
Sumber :
  • VIVAnews/Yandi Deslatama

VIVA – Banjir bandang dan longsor yang menerjang Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada 1 Januari 2020 juga merusak fasilitas publik. Tujuh jembatan yang menjadi andalan warga putus diterjang derasnya air.

Berdasarkan catatan relawan Lebak Peduli, tercatat ada tujuh jembatan putus akibat bencana banjir dan tanah longsor di awal tahun 2020 ini. Salah satunya adalah jembatan utama di Kecamatan Sajira yang menjadi penghubung ke Kecamatan Muncang, Leuwidamar dan Sobang di Kabupaten Lebak, Banten.

"Jembatan putus di beberapa tempat akibat banjir bandang," kata koordinator relawan Lebak Peduli, Rochman Setiawan, saat dikonfirmasi melalui pesan singkatnya, Rabu 1 Januari 2020.

Banjir terjang wilayah Lebak, Banten, pada 1 Januari 2020.

Tak hanya jembatan putus, berdasarkan catatannya ada 19 desa di tiga kecamatan yang terendam banjir bandang dan tanah longsor.

Berikut data desa yang terendam banjir dan longsor yang dikirimkan oleh Rochman Setiawan dari relawan Lebak Peduli. 

Kecamatan Sajira :
1. Desa Sukarame
2. Desa Sukajaya
3. Desa Sajira Mekar
4. Desa Sajira 
5. Desa Bungur Mekar
6. Desa Calung Bungur
7. Desa Pajagan 

Kecamatan Cipanas :
1. Desa Bintangresmi
2. Desa Bintangsari
3. Desa Haurgajrug
4. Desa Sukasari
5. Desa Sipayung
6. Desa Cipanas
7. Desa Luhurjaya

Kemensos Salurkan Bantuan Logistik bagi Penyintas Banjir Bandang di Sukabumi

Kecamatan Lebak Gedong :
1. Desa Banjaririgasi
2. Desa Banjarsari
3. Desa Ciladaeun
4. Desa Lebaksangka
5. Desa Lebaksitu

Banjir terjang Lebak, Banten, 1 Januari 2020.

Imigrasi Gandeng Polri dan BP2MI Cegah TPPO dari Desa

"Data sementara, di Desa Pajagan, Kecamatan Sajira, ada 30 rumah hancur dan hanyut terbawa banjir, dan satu Masjid hanyut," ujarnya. Pria yang akrab disapa Omen ini mengatakan bantuan yang sangat dibutuhkan oleh warga berupa makanan, selimut, pakaian dan obat-obatan.

Bahkan di perkampungan Bolang dan Susunan, Desa Bungur Mekar, beberapa rumah terendam dan jembayan putus yang belum bisa terakses bantuan.

Prabowo Sampaikan Arahan Khusus Tertutup ke Kepala Daerah se-Indonesia

"Desa Bungur Mekar terendam banjir dan jembatan putus. Butuh bantuan makanan siap saji, obat-obatan dan lain-lain," kata Omen. (ren)
 

Ilustrasi pencairan dana bantuan sosial (bansos)

Dapat Dana Rp200 Ribu Per Bulan, Simak Cara Mengajukan Bansos untuk Anak Yatim Piatu

Bantuan Atensi Yapi merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap anak yatim piatu. Bantuan sosial ini diberikan untuk anak yatim yang termasuk golongan kurang mampu.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024