Lelang Jabatan Kepala Bappeda DKI, ASN dari Daerah Lain Boleh Daftar
- VIVAnews/Mohammad Yudha Prasetya
VIVA – Jabatan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Jakarta kini dilelang pascamundurnya Sri Mahendra Satria dari jabatan tersebut. "Bappeda akan diumumkan untuk recruitment terbuka," ucap Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu 3 November 2019.
Menurut dia, seluruh ASN bisa ikut mencoba apabila memang merasa mampu mengemban posisi Kepala Bappeda DKI Jakarta. Dengan kata lain, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menekankan bukan hanya ASN dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang boleh mencoba. ASN dari luar DKI Jakarta pun diberikan kesempatan asalkan mereka memang mumpuni mengemban posisi tersebut.
"Untuk Bappeda, itu akan dibolehkan ASN dari luar DKI untuk mendaftar," kata Anies.
Sebelumnya Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Sri Mahendra mundur dari jabatannya tak lama usai Kepala Dinas Pariwisata dan Budaya (Kadisparbud) DKI, Edy Junaedi juga mundur. Pengunduran diri Mahendra diumumkan langsung oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Mahendra menyampaikan, pengunduran dirinya dilakukan karena saat ini DKI sedang memasuki tahapan krusial perancangan APBD DKI 2020. Mahendra menyampaikan perlu sumber daya manusia (SDM) yang lebih mumpuni dibandingkan dirinya agar nantinya APBD bisa disusun dengan lebih baik. (ren)
Â