Lalin Jalan Gatot Soebroto Menuju DPR Carut Marut Buntut Demo
- VIVAnews/Foe Peace Simbolon
VIVA – Akibat unjuk rasa mahasiswa yang dilakukan di depan Gedung DPR/MPR arus lalu lintas dari dan menuju ke lokasi serta sekitarnya mengalami carut-marut.
Misalnya saja di Jalan Gatot Soebroto, Jakarta Selatan menuju ke Gedung DPR/MPR. Berdasar pantauan kemacetan terjadi baik di jalur arteri maupun Tol Dalam Kota arah Pancoran ke Slipi. Kemacetan cukup panjang nampak di sana. Bahkan sepeda motor saja kesulitan melintas.
"Macetnya luar biasa sekali," kata salah seorang pengendara bernama Agra yang menggerutu di lokasi, Selasa 24 September 2019.
Kemacetan juga berimbas ke Jalan Jenderal Sudirman yang mengarah ke SCBD. Bahkan bus TransJakarta saja ikut terjebak macet. Dari pantauan arah ke depan DPR/MPR sudah sulit dijangkau. Namun nampak masih ada beberapa pengendara yang kekeh mau melintas ke sana.
Alhasil mereka malah terjebak diantara kemacetan. Kemacetan makin parah mengingat sudah masuk jam pulang kerja. Belum lagi masih ada mahasiswa yang baru datang berusaha bergabung dengan mahasiswa lain di depan Gedung DPR/MPR. Namun kemacetan hanya diarah Gatot Soebroto menuju DPR, sementara sebaliknya tidak demikian.
Sebelumnya diberitakan, pada Senin 23 September 2019 lalu aksi demonstrasi para mahasiswa yang menolak RUU KPK, RUU KUHP terjadi di daerah-daerah, salah satunya di Jakarta.Â
Sekelompok massa mahasiswa yang berunjuk rasa di depan gedung DPR/MPR, sempat bertahan meski hari sudah gelap. Mereka menunggu rekan mereka yang tengah beraudiensi dengan perwakilan anggota DPR.
Bahkan mereka mulai nekat memanjat pagar gedung DPR, terus bernyanyi dan berteriak memaksa diizinkan masuk ke gedung Parlemen. Situasi sempat rusuh saat terjadi aksi lempar-melempar di dekat pintu masuk kompleks MPR/DPR Senayan dan blokir jalan tol sebelum kondisi bisa dikendalikan.
Lihat demo mahasiswa serentak di berbagai kota Indonesia pada video di bawah ini:
>