Truk Terbalik, Pengemudi Kesal Jalan Tol JORR Macet Parah
- CCTV PT Jasa Marga
VIVA – Rabu 1 Juli 2020, Jalan Tol JORR dikeluhkan pengguna karena mengalami kemacetan panjang. Kemacetan ini bahkan membuat pengguna jalan tol kesal.
Pengguna Jalan Tol JORR, Toto Pribadi mengaku kesal lantaran ruas jalan tol dari arah Lebak Bulus ke Pulogadung terjadi kepadatan yang luar biasa pada Rabu, 1 Juli 2020. Namun, belum diketahui penyebab kemacetan tersebut.
"Macet dari sebelum Lebak Bulus sampai KM26.800. Frustasi lihat jalan," kata Toto.
Menurut dia, jalur tol ini banyak truk yang melintas sehingga menghambat laju kendaraan roda empat lainnya. "Kenapa ini di alihin kesini semua," keluhnya.
Baca Juga:Â Pemkab Bogor Ingin Pengundang Rhoma Irama Tanggung Rapid Test
Sementara Petugas Piket Jasa Marga, Linda menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan para pengguna ruas Jalan Tol JORR. Menurut dia, kepadatan disebabkan adanya kecelakaan truk yang terbalik miring di KM08+500 atau Cililitan-Cipayung.
"Saat ini sedang dalam bantuan evakuasi. Truk terbalik berada di lajur kiri, informasi sudah 1,5 jam. Selepas dari Pasar Rebo sampai arah Cakung, arus lalu lintas terpantau lancar," kata Linda.
Â