Revitalisasi TIM Anies Baswedan Dimoratorium usai Pro-Kontra

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi (kanan) di Jakarta
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Prasetio Edi Marsudi menyebut bahwa revitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM) di Cikini, Jakarta akan dimoratorium.

Momen Anies Baswedan Bertemu dan Sekamar dengan Prabowo

Menurut Pras, sapaan Prasetio, hal itu dilakukan setelah diadakan rapat dengar pendapat (RDP) antara Pemprov DKI, DPRD DKI, dengan Komisi X DPR pada Kamis 27 Februari 2020.

"Alhamdulillah. Tadi dari pertemuan ini, ada moratorium dahulu," ujar Pras di Gedung DPR, Senayan.

Pramono Anung Akan Buka Kembali Koridor JakLingko yang Ditutup Pasca Era Anies

Pras menyampaikan, moratorium dilakukan sehingga Pemprov DKI, bisa mengajak semua elemen seniman berdiskusi atas revitalisasi. Revitalisasi TIM oleh Pemprov DKI pimpinan Gubernur Anies Baswedan telah dimulai sejak Juni 2019 lalu menuai masalah karena adanya penolakan sebagian kalangan seniman.

"Diajak ngobrol dahulu semua stake holders yang ada di Jakarta, dengan seniman, dengan Jakpro, dengan pemda," ujar Pras.

Terpopuler: Kerugian Negara di Kasus Tom Lembong, Anies Baswedan Terkejut Tom Tersangka

Pras juga mengemukakan, moratorium diputuskan semata-mata untuk menuntaskan komunikasi antara Pemprov DKI dengan setiap pihak yang memiliki keterkaitan dengan TIM. Selanjutnya, revitalisasi harus mengakomodir kebutuhan seluruh pihak yang memiliki keterkaitan dengan TIM.

"Tapi saya tidak bisa bilang moratorium ini sehari, dua hari, tiga hari, atau seminggu," ujar Pras.

Kartu Lansia Jakarta (KLJ)

Program Kartu Lansia Jakarta (KLJ) Berikan Bantuan Rp900 Ribu, Cair Bertahap Lewat ATM Bank DKI

Warga lanjut usia yang membutuhkan dukungan finansial kini diberikan bantuan sosial (bansos) melalui Program Kartu Lansia Jakarta (KLJ) oleh Pemprov DKI Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
7 November 2024