Banjir Mulai Muncul Lagi di Jakarta
- ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
VIVA – Hujan turun di wilayah Jakarta Barat pada Sabtu dini hari 18 Januari 2020. Hal itu menyebabkan munculnya genangan air di Jalan Cengkeh, tepatnya depan parkiran Pemda.
Dikutip dari Twitter @TMCPoldaMetro, banjir yang melanda kawasan tersebut setinggi 30 sentimeter. Beberapa jam sebelumnya, ketinggian air baru mencapai 20 sentimeter.
“#Banjir ± 30 cm di dpn Parkiran Pemda Jl. Cengkeh Jakbar, masih bsa dilintasi kendaraan & agar hati2 bila sdg melintas,” tulis pengelola akun.
Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika memprediksi, sebagian besar wilayah di DKI bakal diguyur hujan dengan skala lokal pada pagi hari ini.
Pada siang hari, air diramalkan akan turun dari langit di Wilayah Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Sedangkan, Jakarta Barat, Jakarta Pusat dan Kepulauan Seribu hanya berawan.
Cuaca mulai bersahabat pada malam hari. Hal ini berlaku untuk seluruh wilayah di DKI, mulai dari barat, timur, pusat, utara, hingga wilayah yang ada di kepulauan.
Genangan air juga mulai muncul di kawasan Cipulir, Jakarta Selatan. Beberapa kendaraan melintas pelan, saat melewati kawasan tersebut.