Ramalan Cuaca Jakarta dan Sekitarnya, Minggu 24 November 2019
- ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
VIVA – Cuaca DKI Jakarta pada hari ini, Minggu 24 November 2019 secara umum diprediksi akan cerah berawan. Namun, beberapa wailayah bakal diguyur hujan pada malam hari.
Berdasarkan data dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika, hanya wilayah Jakarta Barat yang bisa menikmati terik matahari pagi.
Sementara, awan putih akan tampak di langit Jakarta Selatan, Jakarta Utara, Jakarta Timur, Jakarta Pusat, dan Kepulauan Seribu,
Pada siang hari, awan akan bergeser dari Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, membuat langit menjadi cerah. Sedangkan, di wilayah lainnya cuaca tidak berubah.
Nah, pada malam hari, Jakarta Barat dan Jakarta Timur diramalkan akan berawan. Hujan dengan intensitas ringan bakal turun di Jakarta Pusat.
Khusus untuk Jakarta Utara dan Jakarta Selatan, pada malam hari ini diprediksi akan turun hujan dengan skala lokal.
Suhu udara di siang hari mencapai 32 derajat celcius, sementara di malam hari bakal turun hingga 23 derajat celcius.
Tangerang dan Bekasi secara umum cuacanya diramalkan berawan pada pagi dan siang hari. Memasuki malam hari, hujan lokal akan turun di Bekasi.