Anies Ingatkan Monas Lokasi Warga Betawi Dukung RI Merdeka

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Fajar GM

VIVA – Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengingatkan bahwa lapangan Monumen Nasional (Monas) yang di masa perjuangan dikenal sebagai Lapangan Ikada, merupakan lokasi di mana warga Betawi, masyarakat asli Jakarta, menunjukkan dukungan untuk kemerdekaan Indonesia. 

Menteri Kehutanan Raja Juli Protes Isi Ceramah Anies Baswedan: Masjid Jadi Tempat Sindir Politik

Menurut Anies yang juga mantan menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini, pada waktu itu, warga Betawi ingin menunjukkan bahwa kemerdekaan merupakan keinginan seluruh masyarakat, bukan hanya kelompok elite.

"Lapangan ini memang memiliki sejarah tersendiri," ujar Anies, membuka 'Lebaran Betawi' di Monas, Minggu, 21 Juli 2019.

Tom Lembong Ditegur Hakim pada Sidang Perdana, Diminta Duduk Sempurna

Anies menyampaikan, pada 2019, Monas untuk pertama kalinya, digunakan pula untuk Lebaran Betawi, acara tahunan masyarakat Jakarta bersilaturahmi usai Idul Fitri. Hal itu semakin menegaskan Monas sebagai tempat di mana sejarah terjadi.

"Alhamdulillah, hari ini, kita yang hadir di tempat ini, menjadi saksi pertama kalinya Lebaran Betawi diselenggarakan di Monas," kata Anies.
 
Anies juga mengemukakan, warga Betawi sebagai masyarakat asli Jakarta, sebagai kelompok yang spesial. Betawi termasuk kelompok masyarakat pribumi pertama yang menunjukkan dukungan mereka untuk berdirinya Indonesia.

Momen Anies dan Tom Lembong Bertemu di Ruang Sidang Pengadilan Tipikor

"Saat itu dibilang kemerdekaan itu bukan keinginan rakyat, dan apa yang terjadi? Masyarakat Betawi berbondong-bondong datang ke lapangan ini," tutur Anies.

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung Persiapan Cek Banjir di Jakarta hingga Bekasi dengan Helikopter

Usai Tuntas Kampung Bayam, Pramono Akan Fokus ke Peninggalan Ahok: Kalijodo Salah Satu

Usai Kampung Bayam, Pramono Mau Bereskan RPTRA Kalijodo Peninggalan Ahok

img_title
VIVA.co.id
6 Maret 2025