Kabel Utuh 35 Meter Bikin Mampet Saluran Limbah Mega Kuningan

Petugas membersihkan sampah di gorong-gorong kawasan Mega Kuningan, Jakarta.
Sumber :

VIVA – Selain sampah kondom bekas dan celana dalam, petugas pekerja pembersih saluran air limbah di kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan juga menemukan sampah mencengangkan lainnya.

Sultan Rif’at Korban Kabel Menjuntai Diizinkan Pulang dari RS Polri, Begini Kondisinya

Direktur Utama (Dirut) PD PAL Jaya, Subekti, menyebut dalam pembersihan saluran yang mampet itu, petugas menemukan kabel. Kabel ini tak sama dengan temuan kabel di gorong-gorong depan Istana Negara silam yang cuma kulitnya saja. 

"Kabel 35 meter dan ini masih ada lagi. Kabel bukan yang kayak di (gorong-gorong) depan Istana. Ini kabel isinya masih ada gak diambil isinya," kata dia saat dikonfirmasi Vivanews, Jumat 19 Juli 2019.

Sultan Korban Kabel Menjuntai Alami Cacat Permanen, Pita Suara Harus Diangkat

Subekti tak mau berspekulasi dari mana asal kabel tersebut. Kuat dugaan kabel berasal dari pekerja saat melakukan pembangunan di sana. Kabel ini juga berdampak pada mampetnya saluran di sana. Diduga masih ada kabel serupa yang belum diangkut dari dalam saluran. 

Lebih lanjut dia mengatakan pengerjaan di sana tidaklah mudah. Sedikitnya sudah tujuh kali mata bor yang dipakai untuk pengerjaan putus. 

Kondisi Terbaru Mahasiswa Korban Terjerat Kabel Fiber Optik hingga Tidak Bisa Bicara

Mengingat pengerjaan tidak mudah dan dampak yang terjadi mengganggu, Subekti, minta kesadaran masyarakat tidak membuang sampah lewat kloset. Apalagi di tiap kloset selalu diingatkan jangan membuang sampah ke dalamnya. 

"Kita ambil, kita pancing pakai mata bor sampai putus tujuh kali. Bisa dibayangkan ambil di luar aja susah, ini masuk gorong-gorong ambil di dalam. Kemarin tenant-tenant gedung tinggi kita kumpulkan jangan sampai buang sampah di kloset," katanya lagi. 

Pemkot Tangsel rapikan kabel fiber optik yang semrawut

Rapikan Kabel Fiber Optik Semrawut di Tangsel, Ini 5 Titik yang jadi Sorotan Pemkot

Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan turun tangan langsung dalam melakukan imbauan dan penindakan semrawutnya kabel fiber optik.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024