Massa Dekat Slipi Jaya Bakar Ban, Dikejar Aparat Keamanan
- VIVA/Rifki Arsilan
VIVA – Massa yang sejak siang tadi berkerumun di sekitar Mall Slipi Jaya sudah mulai buat kerusuhan. Mereka membakar ban-ban bekas di bawah flyover Slipi atau persis di samping jalan Tol Slipi-Bandara Soekarno-Hatta.
Aksi brutal ratusan orang yang datang dari arah Rawa Belong, Kemanggisan, dan sekitarnya itu langsung dihadang oleh aparat kepolisian. Ratusan aparat dari kesatuan Sabhara dan Brimob segera merangsek, mengejar massa yang memprovokasi dengan membakar ban bekas.
Pantauan VIVA di lapangan, masa yang berkerumun di sekitar Pasar Slipi atau Slipi Jaya terus bertambah. Diperkirakan massa yang mayoritas mengenakan pakaian bebas dengan penutup muka itu datang dari luar Jakarta.Â
Aksi bakar ban di samping jalan tol itu sempat mengganggu lalu lintas di dalam tol dalam kota. Aparat kepolisian menutup sementara jalan tol yang saat ini tengah dipadati pengguna jalan tol. (ren)