Akun Istri Andre Taulany Diretas hingga Perampok Ojek Online Ditembak

Andre Taulany dan istrinya.
Sumber :
  • instagram Rien Wartia Trigina

VIVA – Komedian Andre Taulany mendatangi Polda Metro Jaya. Kedatangannya terkait unggahan di akun Instagram istrinya, Erin Taulany, yang dianggap menghina calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto.

Polisi menyebutkan, kedatangan Andre untuk menjelaskan bahwa akun Instagram istrinya diretas. Postingan yang dinilai menghina itu disebut ulah orang yang tak bertanggung jawab yang melakukan peretasan.

Berita terkait istri Andre Taulany menjadi berita seputar Jakarta yang menarik perhatian pembaca VIVA, Senin, 22 April 2019. Tak hanya itu, berita tentang penangkapan empat orang perampok terhadap sopir ojek online juga menarik animo pembaca.

Foto Mirip 'Ciuman' Dewi Perssik-Armand Maulana yang Sebabkan Perseteruan dengan Dewi Gita

Tiga dari empat tersangka terpaksa ditembak polisi karena melawan saat hendak dibekuk. Mereka beraksi mengambil motor korban. Dalam aksinya, para pelaku mengancam korban dengan senjata tajam. Polisi menduga mereka bukan baru satu kali beraksi. 

Berikut ini lima berita di Ibu Kota yang paling menarik perhatian pembaca VIVA:

100 Ide Konten Reels untuk Menginspirasi Kreativitasmu

1. Datangi Polisi, Andre Taulany Sebut Akun Instagram Istrinya Diretas

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono membeberkan kedatangan artis dan komedian Andre Taulany ke Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya.

Erin Taulany, istri dari Andre Taulany.

Argo menyebut kedatangan Andre adalah untuk menjelaskan kepada polisi bahwa akun Instagram istrinya, @erientaulany diretas. Unggahan yang dianggap menghina calon Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dalam akun Erin Taulany menurut Andre adalah ulah orang tak bertanggung jawab yang melakukan peretasan. Simak berita selengkapnya di sini.

2. Lawan Polisi, Tiga Perampok Sopir Ojek Online Ditembak

Empat orang ditangkap karena merampok sopir ojek online berinisial AK (37). Tiga di antaranya ditembak pada bagian kaki karena melawan dengan senjata tajam, saat diciduk, Minggu, 21 April 2019.

Keempat pelaku adalah, SJ (29), SI (17 ), MO (24), dan TK (20). Mereka diciduk di tempat berbeda, namun masih di kawasan Jabodetabek. Seperti apa penangkapan mereka? Baca berita selengkapnya di sini.

3. Petugas Pemilu Kelelahan, Depok Siagakan Tim Medis di 11 Kecamatan

Pemerintah Kota Depok menyiagakan sejumlah tim medis di setiap kecamatan di kota tersebut. Tim medis itu, untuk mengantisipasi banyaknya petugas yang sakit akibat kelelahan merekapitulasi suara pada Pemilihan Umum atau Pemilu 2019.

Kotak suara logistik Pemilu/Ilustrasi.

Hal itu dikemukakan Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna, saat meninjau salah satu lokasi rekapitulasi suara di Kecamatan Beji, Depok, Jawa Barat, Senin 22 April 2019. 

“Ya jadi bukan hari ini saja, sebetulnya dari awal kami sudah menyiapkan tim medis. Apalagi, kita banyak dengar berita-berita di daerah bahkan sampai ada yang meninggal dunia," ujarnya. Apa saja yang disiapkan Pemkot Depok? Baca berita selengkapnya di sini.

4. Pengemudi Camry Hitam Tabrak 8 Orang, Polisi: Tes Narkoba Negatif

Polisi memastikan, pengendara Toyota Camry hitam bernomor polisi B 1185 TOD, berinisial DS tidak dalam pengaruh alkohol saat mengemudi.

"Pemeriksaan penyaring alkohol (ethanol) dari bahan urin dengan metode semi kuantitatif microdifussi conway, didapatkan hasil negatif," kata Kasubdit Bin Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, Komisaris Polisi M Nasir, saat dikonfirmasi VIVA, Senin 22 April 2019. Bagaimana berita selengkapnya? Baca di sini.


5. Pejalan Kaki di Kota Tua Jakarta Mulai Diatur, Ini Rutenya

Kawasan wisata Kota Tua atau Museum Fatahilah memang memiliki daya tarik tersendiri bagi warga Jakarta. Untuk meningkatkan kenyamanan warga Jakarta, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan uji coba pengaturan arah untuk pejalan kaki agar ter-eksplore seluruh wilayah wisata di kawasan tersebut. 

Museum Fatahillah di Kota Tua, Jakarta.

"Tujuannya untuk lebih meningkatkan kenyamanan wisatawan dan mengintegrasikan Taman Fatahilah dengan Kali Besar. Nanti akan ditempatkan Satgas UPK Kota Tua di beberapa pos pintu masuk," ucap Unit Pengelola Kawasan Kota Tua Norviadi Husodo saat dihubungi via telepon, Senin, 22 April 2019. Seperti apa pengaturan pejalan kaki di Kota Tua? Yuk simak berita selengkapnya di sini.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya