Tertimpa Pohon Tumbang, Pengunjung Ragunan Tewas

Taman Margasatwa Ragunan ramai pengunjung saat libur Lebaran
Sumber :
  • VIVA/Edwin Firdaus

VIVA –  Seorang pengunjung Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, bernama Anis Khairunisa (22) meninggal dunia akibat tertimpa pohon yang tumbang pada Rabu 3 April 2019 sore. Kejadian itu terjadi, sekira pukul 14.30 WIB.

Hujan Angin di Depok Tumbangkan Pohon di Sawangan Tutupi Bahu Jalan

Nyawanya tak selamat, meski sempat dilarikan ke Rumah Sakit. Selain Anis, ada empat orang lagi yang menjadi korban, namun tidak sampai meregang nyawa.

Mereka adalah Dafin Algifari, anak dari Anis yang berumur sekitar dua tahun, M. Alif Annabawi (6), Sugihwanti (48), dan Chinta Tsania (7). Anis tewas, karena luka terbuka di kepala. Sementara itu, korban lain telah mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah Pasar Minggu.

Hujan Petir dan Angin Kecang di Depok, Beberapa Tempat Turun Hujan Es

"Kejadiannya kemarin, sekitar pukul 14.30 WIB, langsung dilakukan eksekusi untuk utamakan keselamatan para korban dibawa ke RSUD Pasar Minggu dari pihak TMR-nya. Ada lima tertimpa, ada yang meninggal juga," ucap Kapolsek Pasar Minggu, Kompol Prayitno, saat dikonfirmasi wartawan, Kamis 4 April 2019.

Hingga kini, masih didalami penyebab robohnya pohon. Sebab, saat kejadian memang sedang tidak hujan dan tak ada anging kencang.

Pohon Tumbang Akibat Hujan Deras, Timpa Mobil dan Pemotor di Tangsel

"Penyebab robohnya belum (diketahui), kan itu kejadiannya enggak ada hujan, enggak ada angin, enggak ada apa-apa. Tiba-tiba seperti itu (roboh)," katanya.

Lebih lanjut, dia mengatakan, sejauh ini sudah sebanyak dua orang saksi dimintai keterangan. Karena penyebab robohnya belum diketahui, Prayitno mengaku belum bisa berkata lebih jauh.

"Langkah lidik tetap dilakukan pendalaman, kan musibah itu kan tak ada unsur kesengajaan, apalagi kaitannya sama pohon. Mungki,n nanti dari pengelola lebih hati-hati, bagian khusus merawat dan mengawasi kan," kata dia.

"Kemudian, pohon-pohon yang mungkin sudah waktunya dikurangi (atau sudah tua) atau apa gitu kan untuk segera ditebang, demi mengutamakan keselamatan para pengunjung," ucapnya. (asp)

Nahas, Perempuan Muda Tertimpa Pohon Tumbang di Jagakarsa

Nahas, Wanita Pengendara Motor Tertimpa Pohon Tumbang di Jagakarsa Jaksel

Pohon tumbang terjadi saat hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Jagakarsa, Jakarta Selatan (Jaksel) pada Minggu, 3 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024