Mulai 6 Maret, Transjakata Beroperasi di Kawasan Rasuna Epicentrum

Bus Transjakarta
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

VIVA – PT TransJakarta mengembangkan wilayah operasinya guna melayani penumpang dengan membuka rute baru ke kawasan Epicentrum dan Apartemen Taman Rasuna, Jakarta Selatan.

Saat dihubungi, Direktur Utama PT TransJakarta Agung Wicaksono menyampaikan, pelayanan bus Transjakarta bagi masyarakat untuk rute tersebut akan diberlakukan mulai Rabu, 6 Maret 2019.

"Kita akan mulai operasikan perdana pada 6 Maret," ujar Agung saat dihubungi pada Minggu, 3 Maret 2019.

Dijelaskan oleh Agung, pengoperasian bus Transjakarta yang memasuki kawasan Epicentrum dan Taman Rasuna dilakukan berdasarkan Surat Keputusan (SK) Dinas Perhubungan DKI Jakarta.

Rute baru Transjakarta ke kawasan Epicentrum dan Apartemen Taman Rasuna, Jakarta

Namun, Agung hingga kini belum dapat memastikan berapa jumlah armada untuk rute tersebut. Tapi menurut dia, akan ada penyesuaian dan melihat kondisi penumpang setiap harinya.

"Tentu akan ada Rencana Operasi. Ini kan kita tetapkan setiap hari," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan dan Humas Nadia Diposanjoyo menambahkan, rute baru ini tentu makin memudahkan masyarakat beraktifitas menggunakan layanan transportasi publik milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

TransJakarta Kecelakaan, Tabrak Rambu di Lampu Merah Raden Inten

"Dengan dibukanya rute ini Transjakarta juga melayani segmen kawasan residensial seperti Rasuna karena angkutan umum itu adalah “melting pot” untuk semua," ujarnya.

Katanya, dengan terus bertambahkan rute bus Transjakarta, kendaraan pribadi baik mobil maupun motor diharapkan bisa berkurang dari sisi jumlah penggunaannya. Masyarakat cenderung menggunakan angkutan umum.

Catat, Jam Operasional TransJakarta dan MRT Selama PPKM Level 3

“Bus Transjakarta akan melintas di Epicentrum Boulevard Timur, Epicentrum Boulevard Barat, Kuningan Mulia, Kuningan Madya, Kawi Raya,  Halimun Raya, Galunggung. Serta terhubung dengan koridor 6 Transjakarta (Ragunan-Dukuh Atas 2),” katanya.

Bus Transjakarta

Pemprov DKI Bangun Sekolah Pengemudi untuk Sopir Transjakarta

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan membangun sekolah untuk para pengemudi. Hal ini bertujuan agar pengemudi melakukan kerjanya dengan baik.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022