Hampir Ambruk, Polisi Tutup JPO di Tol Jakarta-Tangerang

JPO nyaris ambruk di Tol Jakarta-Merak
Sumber :
  • VIVA.co.id/Sherly

VIVA – Pihak kepolisian dan Jasa Marga menutup akses Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) yang berada di Tol Jakarta-Tangerang Km 23. Hal ini dilakukan lantaran konstruksi dari JPO tersebut mengalami kerusakan dan dikhawatirkan ambruk.

Oknum TNI Diduga Terlibat Penembakan Bos Rental Mobil, Panglima: Jika Terbukti, Tindak Tegas!

Petugas Jasa Marga, Ali mengatakan, untuk sementara waktu JPO itu harus ditutup dan sudah dilakukan pemasangan garis polisi. Cara ini diambil karena badan truk masih tersangkut di JPO tersebut.

"Badan truk ini masih nyangkut dan kondisi tiang penyangganya ini sudah terangkat. Kalau dilalui terus khawatir ambruk, karena dari kondisi jalur JPO nya ini saja sudah retak dan terangkat," katanya, Senin 14 Januari 2019.

6 Fakta Mengerikan Penembakan Bos Rental Mobil di Tol, Pelaku Ngaku Anggota TNI

Dia menjelaskan pihak Jasa Marga juga mengimbau warga menggunakan akses lain. Pihak Jasa Marga sejauh ini masih mengupayakan untuk mengevakuasi bak truk yang tersangkut. Jasa Marga masih menunggu crane untuk membantu evakuasi bak truk yang tersangkut.

"Ini akan memakan waktu lumayan lama untuk penutupan akses JPO maka dari itu kita minta cari alternatif lain," ujarnya. (ren)

Aksi Penembakan di Tol Rest Area Tangerang-Merak, 1 Korban Dinyatakan Meninggal
Kendaraan yang diduga jadi pemicu penembakan bos rental mobil

3 Alasan Polsek Cinangka Tak Dampingi Bos Rental Mobil yang Jadi Korban Penembakan

Kapolsek Cinangka, AKP Asep Iwan Kurniawan buka suara terkait kabar yang menyebut anggotanya enggan membantu rombongan bos rental mobil.

img_title
VIVA.co.id
4 Januari 2025