Kesaksian Tukang Bubur, Ada yang Menanyakan Letak Rumah Ketua KPK
- Deni/ Bekasi
VIVA – Polisi masih menyelidiki kasus teror bom palsu di kediaman Ketua KPK, Agus Rahardjo. Sebanyak enam saksi sudah dimintai keterangan dalam kasus ini.
"Kasus Bekasi di rumah Ketua KPK kami sudah memeriksa enam saksi induktif, saksi itu yang melihat ada barang berupa tas yang dicantolkan di pagar," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Raden Prabowo Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis, 10 Januari 2019.
Dari saksi tersebut, kata Argo, ada seorang saksi yang diketahui merupakan tukang bubur yang menyatakan, sebelum kejadian tersebut ada seseorang yang menanyakan soal rumah Ketua KPK Agus Rahardjo.
"Ada saksi penjual bubur di sana yang kami tanya memang dia melihat ada orang datang ke tempat penjual bubur itu dia menanyakan rumah pak RT, rumah Ketua KPK," katanya.
Namun Argo belum dapat memastikan apakah teror yang dilakukan di kedua kediaman pimpinan KPK ini dilakukan secara terorganisir. Tim saat ini masih bekerja untuk mengungkap kasus ini.
"Kita tunggu kerja tim yang sudah dibentuk, kita tunggu saja nanti seperti apa hasilnya," ucapnya. (mus)