Anies Jadikan Program Nikah Massal Kegiatan Rutin Tiap Tahun 

Pasangan tertua nikah massal malam tahun baru 2019 di Jakarta.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Fikri Halim

VIVA – Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan akan menjadikan kegiatan nikah massal sebagai program rutin setiap tahun bagi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Menurut dia, program ini sangat dibutuhkan warga DKI yang kesulitan mendapatkan dana khususnya untuk resepsi. 

Anies dan Ahok Bertemu di Balai Kota Jakarta, Jubir: Keduanya Dikenal Sering Berbeda Kepemimpinan

"Ya tentu (jadi program rutin tiap tahun), dari tahun lalu ketika pertama kali dilakukan kami sudah komit akan menyelenggarakan ini setiap pergantian tahun," kata Anies usai menghadiri nikah massal di Jakarta Pusat, Senin 31 Desember 2018. 

Menurutnya, gelaran ini merupakan bagian dari tasyakuran. Sebab, animo dari warga DKI Jakarta setiap tahun dinilai semakin besar. 

Jubir Sebut Hubungan Anies dengan PDIP Sangat Baik: Tapi Tak Terikat KTA dan Jas Partai

"Dari sisi jumlah lebih banyak, dari sisi yang berminat lebih banyak dan penyelenggaraan juga lebih rapi dan lebih tertib, tempatnya pun lebih leluasa dari tahun lalu," ujarnya. 

Ia pun berharap kegiatan nikah massal jelang pergantian tahun pada tahun depan akan lebih besar lagi. Pihak Pemprov, kata dia, tidak hanya menyiapkan jumlah yang banyak melainkan program pasca pernikahan pun akan disiapkannya.

Anies dan Ahok Bakal Bikin Kejutan Bulan Depan, Apa Itu?

"Ini dimulai dari kami berkali-kali mendengar harapan bahwa pernikahan di Jakarta untuk administrasinya dari nilai rupiah ada. Tapi untuk tasyakuran, walimah, resepsi, itu biayanya mahal. Dengan bersama ini jadi lebih efisien dan murah, itu yang menjadi motivasi awal," kata dia. 

Pada acara nikah massal kali ini, setidaknya ada 557 pasangan peserta. Mereka terdiri dari 221 pasang menikah, kemudian 336 peserta itsbat. 
 

Anies Baswedan dan Tom Lembong saat Live TikTok.

Anies Baswedan Jenguk Tom Lembong di Rutan, Bawakan Buku Berjudul ‘Revolusi’

Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengunjungi Tom Lembong di tahanan pada Jum'at, 3 Januari 2025.

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025