Miris, Bayi Cantik Dibuang di Musala
- VIVA/Zahrul Darmawan
VIVA – Warga Jalan Raya Muchtar RT 03/01, Kelurahan Sawangan, Kecamatan Sawangan digegerkan dengan temuan sesosok bayi mungil tergeletak di depan Musala Daarus Saada pada Rabu, 12 Desember 2018. Diduga, bayi berjenis kelamin perempuan itu sengaja dibuang oleh orang tak bertanggung jawab.
Kasubag Humas Polresta Depok, Ajun Komisaris Polisi Firdaus mengungkapkan, bayi mungil yang diperkirakan baru berusia satu hari itu ditemukan kali pertama oleh Damanhuri, sekira pukul 06:30 WIB.
“Awalnya saksi yang sedang keluar rumah mendengar jeritan bayi. Setelah ditelusuri ternyata benar ada bayi di depan musala,” kata Firdaus pada wartawan, Kamis 13 Desember 2018.
Bayi tak berdosa itu, ditemukan dalam keadaan sehat. Ia diletakkan di atas karpet penutup semen dan dibungkus menggunakan kain berbalut popok warna putih.
Panik bercampur kaget, saksi kemudian melaporkan temuannya itu ke sejumlah warga lainnya. “Bayi ini sempat ditangani bidan dan selanjutnya dilaporkan ke kami (polisi). Tim sudah bergerak menelusuri petunjuk di lokasi kejadian dan memeriksa beberapa saksi,” kata Firdaus.
Guna penanganan selanjutnya, bayi mungil tanpa identitas itu pun akhirnya dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sawangan. “Alhamdulillah bayi dalam keadaan lengkap dan sehat. Guna penyelidikan lebih lanjut, kasus itu ditangani Unit PPA Polresta Depok,” ujar Firdaus. (lis)