Suara Azan Bocah 8 Tahun Iringi Pemakaman Ibunda Korban JT 610

Pemakaman dari Fiona Ayu Zen, korban jatuhnya pesawat Lion Air JT 610
Sumber :
  • VIVA/Sherly

VIVA – Proses pemakaman Fiona Ayu Zen, korban jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 di TPU Kramat Wates, Tangerang, diiringi  isak tangis, terutama anak semata wayangnya, Dave Ahmad Morieno, Selasa, 20 November 2018.

Kemenag Tunjuk Garuda, Lion Air dan Saudi Airlines Jadi Maskapai Penerbangan Jemaah Haji

Dave yang masih berusia delapan tahun ini tak kuasa menahan tangisnya sembari mengumandangkan azan saat proses peti jenazah sang ibunda masuk ke liang lahat.

Menurut saudara  korban, Yohan, Fiona merupakan sosok pekerja keras. Diketahui, keberangkatan korban menuju Pangkalpinang untuk urusan usaha butiknya.

Lion Group Dukung Penurunan Harga Tiket Pesawat 10 Persen di Nataru

"Ke sana untuk usaha, pergi bersama suami dan pembantu. Sekarang semua jadi korban tapi, yang baru ketemu ini sepupu saya," katanya di kediaman Fiona, Perum Dasana Indah, Tangerang.

Dikatakan Yohan, tak ada firasat saat kepergian Fiona ke Pangkalpinang. Hanya saja ia berpesan menitipkan anak semata wayangnya.

Lion Parcel Beberkan 5 Jurus Kirim Barang Aman dan Efisien Pakai COD Ongkir

"Enggak ada firasat apapun karena memang Fiona sering bepergian," ujarnya.

Fiona berhasil teridentifikasi melalui tes DNA oleh tim DVI Mabes Polri pada Senin, 19 November 2018 dan langsung diserahkan pada pihak keluarga.

Pesawat Lion Air diketahui, jatuh di perairan Karawang Jawa Barat, Senin 29 Oktober 2018, dengan membawa 178 penumpang dan 8 kru pesawat.
 

Jemaah calon haji ketika akan naik pesawat Garuda Indonesia di Bandara Adi Soemarmo

Pesan DPR ke Garuda Usai Lion Air Dapat Jatah Terbangkan Jemaah Haji 2025

Terkait hal ini, Marwan pun meminta agar maskapai Garuda dapat meningkatkan kualitas pelayanan dan kemampuannya.

img_title
VIVA.co.id
7 Januari 2025