Terduga Pembunuh WNA China Kabur, Polri Koordinasi Polisi Tiongkok

Kapolres Jakarta Pusat Komisaris Besar Polisi Roma Hutajulu
Sumber :
  • Foe Peace

VIVA – Kapolres Metro Jakarta Pusat Komisaris Besar Polisi Roma Hutajulu mengatakan, kasus pembunuhan warga negara asing asal Tiongkok, Huang Shu Ping telah dilimpahkan ke Polda Metro Jaya.

Kapolres Jaksel Kombes Ade Rahmat Bantah Terima Uang Rp400 Juta dari Anak Bos Prodia

Pelimpahan itu lantaran terduga pelaku sudah tidak ada lagi di Indonesia. Kini, kepolisian berkoordinasi dengan Kepolisian Tiongkok. Pelaku diduga berinisial LH telah kabur.

"Divhubinter (Divisi Hubungan Internasional) sudah koordinasi dengan Kepolisian China untuk mengeluarkan DPO terhadap tersangka LH. Dari hasil data perlintasan dan data paspor, kami koordinasi dengan Polda Metro Jaya dan Divhubinter untuk kerja sama dengan lintas negara China," katanya saat dikonfirmasi wartawan, Selasa, 18 September 2018.

Kuasa Hukum Anak Bos Prodia Klaim Kapolres Jaksel Diduga Terima Uang Rp400 Juta Terkait Kasus AKBP Bintoro

Ia berharap, Kepolisian Tiongkok bisa berkoordinasi dengan baik untuk menangkap terduga pelaku. Apalagi korban juga merupakan warga negara Tiongkok.

Keberadaan terduga pelaku masih belum diketahui. Namun, paspor milik terduga pelaku sudah ditemukan dan diserahkan ke pihak Divhubinter, lalu dikoordinasikan ke Kepolisian Tiongkok.

Tega Bunuh Irfan Demi Motor-Ponsel, Dua Temannya Asal Bandung Terancam Hukuman Mati

"Belum, mereka masih mencari ya," ujar Roma.

Sebelumnya, Huang Shu Ping ditemukan tak bernyawa di Hotel Time Out, Gambir, Jakarta Pusat Minggu, 26 Agustus 2018.

Penemuan jasad korban itu sempat membuat geger lokasi. Wanita itu meninggal diduga karena dibunuh.

AKBP Bintoro

AKBP Bintoro Bakal Jalani Sidang Etik Pekan Depan soal Dugaan Pemerasan ke Anak Bos Prodia

Total ada empat polisi dipatsus atau penempatan khusus terkait penanganan kasus yang menyeret anak bos Prodia.

img_title
VIVA.co.id
2 Februari 2025