Ayah dan Anak Meninggal dalam Kebakaran di Cakung

Kebakaran pemukiman warga/ ilustrasi
Sumber :
  • BPBD DKI Jakarta.

VIVA - Dua orang meninggal dunia dalam musibah kebakaran di Cakung, Jakarta Timur, Kamis, 26 Juli 2018. Satu orang korban berjenis kelamin pria dan satu lagi adalah balita berjenis kelamin perempuan.

Damkar: Seminggu Bisa 2 Kali Kebakaran di Jakarta Barat

"Korban meninggal dunia dibawa ke RSCM Cipto Mangunkusumo. Ayah dan anak," kata Kepala Seksi Operasi (Kasi Ops) Damkar Jakarta Timur Gatot Sulaiman, dalam perbincangan dengan tvOne.

Gatot berharap korban meninggal hanya dua orang saja dan tidak bertambah. Saat ini petugas tengah berusaha memadamkan titik api.

Toko Material di Palmerah Kebakaran, 13 Damkar Dikerahkan

"Sudah 90 persen padam, tinggal beberapa titik saja karena terus terang saja kami kesulitan. Di dalam ini ada rawa. Saat turun anggota kami kejeblos ke rawa," ujarnya.

Gatot mengatakan berdasarkan keterangan warga penyebab kebakaran adalah karena korsleting listrik. Namun, dia menyerakan kepada polisi untuk melakukan penyelidikan demi mengetahui penyebab pastinya.

Empat Rumah dan Satu Toko di Kalideres Hangus Terbakar

Untuk penutupan jalan, Gatot menambahkan saat ini sisi tol timur ke arah Bekasi ditutup total. Hanya kendaraan dari pemadam kebakaran, kepolisian, yang boleh melintas. Sedangkan untuk masyarakat umum dialihkan ke jalan yang lain.

"Tapi ini situasional, begitu selesai akan dibuka lagi," kata dia.

Sementara itu, petugas call center BPBD DKI Jakarta, Is, mengatakan bahwa kebakaran terjadi sekitar pukul 04.00 WIB pagi tadi. Objek yang terbakar adalah lapak di sepanjang jalan. Dari data yang dia ketahui, sebanyak 21 unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api.

Ilustrasi pemadam kebakaran di perusahaan migas.

Gedung Cyber 1 Kebakaran, Ada Korban yang Terjebak Api

Kebakaran melanda Gedung Cyber 1 yang ada di Jalan Kuningan Barat, Mampang, Jakarta Selatan pada Kamis siang

img_title
VIVA.co.id
2 Desember 2021