Kehabisan Oksigen, 4 Tewas dan 14 Pingsan di Gedung Kemenhub
- DPKP DKI
VIVA – Petugas pemadam kebakaran sudah berhasil menjinakkan kobaran api di peristiwa kebakaran di Gedung Kementerian Perhubungan Republik Indonesia di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat. Empat orang ditemukan meninggal dunia dalam kejadian ini.
Menurut Kepala Dinas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta, Subejo, dugaan sementara, sumber api berasal dari ruang P1 alias ruang kontrol CCTV.
"Kalau tempat pertama api ditemukan di ruang P1 CCTV, itu tempat ditemukan sumber api pertama. Tapi dugaan penyebabnya seperti apa nanti Puslabfor yang berkewenangan," ujar Subejo, Minggu, 8 Juli 2018.
Kebakaran terjadi pertama kali sekira pukul 04.00 WIB. Dan api baru dapat dipadamkan empat jam kemudian.
Selama proses pemadaman, petugas juga melakukan evakuasi terhadap orang-orang yang terjebak di dalam gedung. Ada 14 orang berhasil dievakuasi dalam kondisi pingsan, sementara empat lainnya ditemukan sudah tak bernyawa.
"Kita sedang melakukan penyisiran dari lantai 12 untuk mencari korban lainnya," kata Subejo.
Subejo menuturkan, empat korban tewas diduga akibat kesulitan bernafas. Penyebabnya karena asap dari kebakaran sangat tebal dan menyulitkan korban untuk mendapatkan oksigen.
"Jadi biasanya kalau kebakaran yang bahannya plastik kabel itu asapnya pasti besar," ujarnya.
Empat korban tewas telah dievakuasi dari lokasi kebakaran ke kamar jenazah Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.